Lakukan Berkumur di Pangkal Tenggorok untuk Cegah Infeksi Saluran Napas, Berikut Caranya

Tim inews
Ilustrasi berkumur di pangkal tenggorok. Foto: The Health Site

JAKARTA, iNews.id - Pernahkah Anda melakukan gargle atau berkumur di pangkal tenggorok? Ternyata, gargle ini terbukti dapat mencegah infeksi saluran napas atas akut, terlebih dalam situasi pandemi COVID-19 ini.

Lantas bagaimana cara untuk melakukan gargle? Ketua Kelompok Studi Laring Faring Perhati-KL, dr. Arie Cahyono, Sp.T.H.T.K.L.(K), dalam peluncuran kampanye nasional nasional “Waktu Indonesia Gargle”, Selasa (15/3/2022) menjelaskannya berikut ini:

BACA JUGA:

Wulan Guritno Lebih Suka Pria Lokal Lho! Ini Alasannya

Gargle merupakan cara untuk membersihkan kuman yang sudah masuk dari saluran pernapasan atas dan bersarang di tenggorok.

Metode gargle bermanfaat untuk penurunan odds ratio demam pada anak, penurunan insidensi ISPA (infeksi saluran pernapasan akut), menghilangkan halitosis dan sisa makanan, mengurangi nyeri hingga terbukti mencegah infeksi saluran napas atas akut.

"Sejak pandemi, masyarakat Indonesia sudah mulai mengenal gargle sebagai salah satu upaya menjaga kebersihan rongga mulut tapi masih banyak yang belum melakukannya secara benar dan rutin," ujar dr. Arie.

BACA JUGA:

Ini Sosok Kaji Edan, Buka Suara Soal Harta Juragan 99
Menurut dr. Arie, di Jepang terdapat panduan yang menganjurkan gargle sebagai salah satu cara pencegahan ketika terjadi pandemi influenza.

Gargle juga bisa dilakukan oleh anak-anak yang sudah berusia di atas 6 tahun. Sebagai pemula, anak bisa menggunakan air biasa dan dipandu atau diawasi oleh orangtua.

"Untuk anak-anak hindari gargling menggunakan bahan yang mengandung alkohol," kata dr. Arie.

Gargle terdiri dari dua pilihan bahan, yang bersifat natural seperti air putih, air garam dan teh hijau. Sedangkan yang bahan antiseptik biasanya menggunakan Povidone Iodine (PVP-I).

PVP-I memberikan perlindungan ekstra dan dapat menjadi salah satu pilihan cairan gargle karena terbukti memiliki spektrum luas, termasuk untuk membunuh kuman penyebab penyakit di rongga mulut dan tenggorok.

Cairan antiseptik PVP-I memiliki aktivitas antiinfeksi terhadap bakteri, jamur, virus, termasuk Coronavirus. Efektivitas PVP-I dalam melawan COVID-19 telah banyak dibuktikan melalui berbagai studi.

Selain itu ber-gargle menggunakan PVP-I dapat digunakan untuk mengatasi gusi bengkak, sakit tenggorok, sariawan, bau mulut, dan nafas tidak segar. PVP-I tidak menyebabkan iritasi atau kerusakan mukosa mulut.

"Masyarakat dianjurkan untuk ber-gargle dua kali sehari selama 30 detik sesuai kebutuhan seperti saat keluar rumah dan setelah bertemu orang lain," ujarnya.

Untuk melakukan gargle, seseorang bisa melakukannya dengan cara 3T yaitu tuang, teguk dan tengadah.

Pertama, tuang cairan gargle sebanyak 15-20cc.

Kedua, lalu teguk dan tahan cairan di kerongkongan.

Ketiga, tengadahkan kepala sejauh 45 derajat dan hembuskan napas selama 30 detik, kemudian buang.

Nah, mudah bukan untuk melakukan gargle?

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network