Agar Otak dan Jantung Sehat, RSUI Sebut Kuncinya Tidak Malas Bergerak

Iyung Rizki
Direktur Utama RSUI, Dr. dr. Astuti Giantini, Sp. PK (K), MPH. Foto: Ist

Dokter Spesialis Saraf RSUI, dr. David Pangeran, Sp.N menyampaikan pembuluh darah juga berisiko pecah akibat konsumsi obat tidak teratur. Masyarakat yang memiliki tekanan darah tinggi, gula darah tinggi, biasanya dokter akan memberi obat.

Namun yang jarang diketahui, banyak masyarakat mengira jika keluhan sudah hilang atau normal, obat tersebut tidak dikonsumsi kembali, kemudian jika timbul keluhan obat akan dikonsumsi kembali, ini adalah hal yang salah.

Tentang Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI) adalah Rumah Sakit Pendidikan Tinggi Negeri (RSPTN) kelas B yang terletak di area Kampus UI, Depok.

RSUI memiliki layanan Neurokardivaskular merupakan salah satu dari tiga program unggulan utama RSUI, melibatkan kerja sama antara 2 departemen, yaitu neurologi (saraf) dan kardiologi (jantung dan pembuluh darah).

Klinik Saraf RSUI dapat menangani pasien yang memiliki penyakit atau keluhan strok, epilepsi, nyeri punggung belakang, nyeri neuropati, kelainan saraf otak dan sumsum tulang belakang, serta gangguan motorik. Klinik Saraf RSUI memiliki pelayanan stroke unit yang setara dengan ICU.

Pasien strok akut akan dipantau segala kebutuhannya selama 24 jam.Klinik Jantung RSUI memberikan pelayanan bagi pasien yang mengalami gagal jantung, aritmia (gangguan listrik jantung), penyakit vaskular/pembuluh darah baik arteri maupun vena, katup jantung, penyakit jantung infeksi dan penyakit jantung bawaan (kongenital).

Dalam memberikan pelayanan, Pelayanan unggulan yang tersedia di Klinik Jantung RSUI adalah tindakan kateterisasi jantung dan intervensi koroner perkutan (balon angioplasti dan pemasangan stent/ring), tindakan intervensi vaskular, intervensi penyakit jantung bawaan non bedah, tindakan kelainan listrik jantung (aritmia).

Editor : M Mahfud

Sebelumnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network