PIER yang dikepalai oleh Josua Pardede, Chief Economist bersama tim ekonom yang handal, melengkapi produk dan layanan PermataBank dengan memberikan insights dan advisory kepada klien dan nasabah.
Bergulirnya permintaan akan analisa pangsa pasar, menghasilkan pengakuan dari Bloomberg dan Reuters, serta berbagai penghargaan termasuk AsiaMoney, Bank Indonesia serta institusi perekonomian dan media.
Josua Pardede - Chief Economist PermataBank mengatakan, “Kedalaman penelitian ekonomi dan keakuratan proyeksi kami adalah hal yang terpenting, dan kami tetap berkomitmen untuk menegakkan standar-standar ini bagi nasabah dan pemangku kepentingan PermataBank.”
PIER senantiasa memperluas keahlian tim mencakup penelitian makroekonomi dan industri. PIER memberikan wawasan dan informasi termasuk prospek ekonomi dan pasar keuangan di Indonesia maupun global. Termasuk penelitian mendalam tentang industri dan ekonomi daerah untuk memenuhi kebutuhan bisnis dan minat para nasabah.
Peluncuran PIER mengambil momentum dalam acara yang diselenggarakan oleh PermataBank Indonesia Economy Outlook 2024 yang bertujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif mengenai lanskap ekonomi serta strategi untuk menavigasi peluang bisnis dan strategi investasi.
Acara tahunan ini dihadiri oleh para pembicara, yaitu Suahasil Nazara-Wakil Menteri of Finance of the Republic of Indonesia, Dian Ediana Rae-Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan, Khun Chartsiri Sophonpanich-Presiden Komisaris PermataBank dan Presiden Bangkok Bank, Prijono Sugiarto-Presiden Komisaris PT Astra Internasional Tbk, Hilmi Panigoro-CEO PT Medco Energi, dan Phillips Jusario Vermonte-Senior Fellow of the Center for Strategic and International Studies.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait