Wisata Murah Jadi Cara Pantai Kembar Terpadu Edukasi Masyarakat Tentang Penyu di Kebumen

Tama
Tempat penetasan telur penyu di objek wisata Pantai Kembar Terpadu. Foto: iNews Depok/Tama

Parjiman, selaku Ketua Kelompok Tani Ngudi Mulyo mengatakan, Pantai Kembar Terpadu diharapkan tidak hanya menjual wisata alam saja, melainkan edukasi tentang pelestarian penyu. Pihaknya membuka pintu lebar bagi siapa saja yang ingin belajar tentang hewan penyu.

"Bicara wisata, kami tidak ingin Pantai Kembar Terpadu hanya menjadi objek wisata saja, tapi lebih dekat ke konservasi. Bicara konservasi, ya kita bicara edukasi. Banyak mulai dari anak TK (taman kanak-kanak) hingga anak kuliah butuh ilmu untuk pengetahuan alam. Di sini ada edukasi untuk konservasi, salah satunya ya konservasi penyu," kata Parjiman, kepada iNews Depok, Minggu (12/7/2023) lalu.

Yang menarik di sini, pihak pengelola tidak membebankan biaya kepada semua pihak, khususnya pelajar dan mahasiswa yang ingin menggali ilmu tentang kehidupan penyu.

Parjiman menambahkan, jika wisata konservasi ini ditarget dengan biaya yang memberatkan wisatawan, dirinya justru khawatir masyarakat jadi enggan belajar tentang konservasi penyu.


Penyu Sisik, salah satu jenis penyu yang sering dijumpai di Samudera Hindia. Foto: iNews Depok/Tama


Editor : M Mahfud

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network