DEPOK, iNewsDepok.id – Situ Sawangan menjadi salah satu pesona Kota Depok untuk menarik wisatawan. Guna meningkatkan jumlah wisatawan, Kecamatan Sawangan Depok mengaktifkan kembali Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Situ Sawangan.
Sekretaris Camat Sawangan, Nur Abdullah mengakui Pokdarwis Situ Sawangan memang sempat vakum akibat pandemi Covid-19.
Kini demi memacu jumlah kunjungan wisata, Pokdarwis kembali diaktifkan. Kepengurusan yang baru dipimpin Abdul Halim.
“Kami berharap pengurus yang baru ini dapat meningkatkan promosi Situ Sawangan agar semakin dikenal masyarakat luas,” kata Nur Abdullah baru-baru ini.
Kepengurusan Pokdarwis yang baru dibentuk pada Selasa (13/06/2023).
”Pokdarwis harus mampu merawat dan menjaga eksistensi dan ekosistem yang ada di Situ Sawangan serta mendongkrak ekonomi warga sekitar,” tandas Nur Abdullah.
Camat Sawangan optimis ke depan akan ada penataaan Situ Sawangan guna menarik minat wisatawan.
Pembentukan kepengurusan Pokdarwis Situ Sawangan yang baru, disambut gembira Lurah Sawangan, Dedeh Ruyatna. Ia berharap Situ Sawangan bisa terus terjaga dan terawat.
Lurah Sawangan mengakui banyak PR yang harus dikerjakan Pokdarwis seperti pengembangan SDM, pengelolaan kelompok wisata dan meningkatkan pengetahuan Pokdarwis dalam mengelola wisata.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait