Pelajar Tewas Tertabrak Mobil di Jalan Gunung Sahari, Polisi Akan Periksa CCTV Lokasi

Tama
Polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan yang menewaskan pelajar pesepada motor berinisial MR (18) yang ditabrak mobil tersebut. Foto Ilustrasi: iNews.id

JAKARTA, iNewsDepok.id - Seorang pelajar tewas di Jalan Gunung Sahari, usai sepeda motornya bertabrakan dengan mobil, Sabtu (18/2/2023). Korban meninggal setelah mengalami luka cukup parah di bagian kepala.

Polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan yang menewaskan pelajar pesepada motor berinisial MR (18) yang ditabrak mobil tersebut.

Kasatlantas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Purwanta mengatakan kecelakaan tersebut tepat terjadi di area lampu merah. Polisi meyakini salah satu pihak melanggar rambu lalu lintas. Untuk memastikannya, polisi akan menelusuri CCTV di sekitar lokasi.

"Itu (jalan) berlawanan, pasti ada yang melanggar tapi belum bisa dipastikan. Mungkin serempeten atau adu banteng belum bisa dipastikan," ujar Purwanta, Sabtu (18/2/2023).

Purwanta menambahkan CCTV akan memberikan titik terang siapa yang bersalah dalam kasus ini.

Editor : M Mahfud

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network