Berkelas! Ini Tanggapan Mbappe Soal Ejekan Martinez dan Hubungan dengan Lionel Messi

Raden Yovan Tobing
Lionel Messi, Emiliano Martinez dan Kylian Mbappe saat sesi foto peraih penghargaan individu Piala Dunia 2022. Foto: Getty Images

JAKARTA, iNewsDepok.id - Bintang Timnas Prancis, Kylian Mbappe tanggapi ledekan kiper Argentina, Emiliano Martinez dan rumor hubungannya dengan Lionel Messi. Ia ogah meributkan hal seperti itu dan pilih fokus membela Paris Saint-Germain (PSG). 

Seperti diketahui, Emiliano Martinez terus mengejek Mbappe usai Argentina kalahkan Prancis via adu pinalti 4-2 di final Piala Dunia 2022. Kiper Aston Villa itu meledek dengan mengatakan 'mengheningkan cipta untuk Mbappe' saat Timnas Argentina sedang berpersta di ruang ganti.

Tak hanya itu, Emiliano Martinez juga meledek Mbappe saat parade kemenangan Argentina di Buenos Aires. Saat itu ia sedang berada di atas bus parade dengan membawa boneka bayi yang menggunakan topeng wajah Mbappe.

Menanggapi hal tersebut, Mbappe ternyata tak terprovokasi dan menanggapinya dengan santai. Ia pun mengatakan tak mau mempermasalahkan hal seperti itu.

"Selebrasi Emiliano Martinez? Itu bukan masalah untuk saya. Saya tidak membuang energi untuk hal seperti itu. Hal terpenting bagi saya adalah memberikan yg terbaik untuk klub," kata Mbappe dikutip dari Publi Metro, Kamis (29/12/2022).

Selain tanggapi ejekan Martinez, Mbappe juga buka suara terkait rumor hubungannya dengan Lionel Messi retak. Rumor tersebut beredar usai keduanya saling terlibat friksi saat saling bertemu di final Piala Dunia 2022

Mbappe dan Messi terlihat saling memprovokasi usai mencetak gol di final Piala Dunia 2022. La Pulga terlihat selebrasi menghadap ke Mbappe setelah gol pertama Argentina.

Mbappe pun membalasnya dengan aksi serupa setelah berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Meski demikian, Mbappe membantah rumor hubungannya dengan Messi retak. Ia pun tak sabar kembali bermain bersama Messi di PSG. 

"Saya menunggu Leo kembali sehingga kami terus menang bersama dan mencetak lebih banyak gol," katanya.

Usai Piala Dunia 2022 berakhir, kini Mbappe telah kembali membela PSG. Ia pun menjadi pemain penting dalam kemenangan PSG melawan Strasbourg 2-1 pada laga lanjutan Liga Prancis di Parc des Princes, Kamis (29/12/2022) dini hari WIB.

Sedangkan Lionel Messi belum kembali bergabung dengan skuad Les Parisiens. Mantan penyerang Barcelona itu mendapat libur tambahan usai membawa Argentina juara Piala Dunia 2022 di Qatar.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network