Bertenaga 90 Tenaga Kuda, Honda Akan Rilis Motor XL 750 Transalp pada 2023

muhammad wildan firmasyah
Aksi Honda XL 750. Foto : Instagram rologiepistoni

JAKARTA, iNewsDepok.id - Setelah muncul lewat berbagai rumor, Honda Transalp akhir resmi dikenalkan pada pameran EICMA, di Milan, Italia (8/11/2022). Motor ini menggunakan mesin parallel twin generasi terbaru Honda.

Untuk diketahui, Transalp pertama kali hadir pada 1986 dengan mesin V-twin 583 cc, berkembang menjadi 647 cc tahun 2000 dan kemudian 680 cc untuk versi terakhir pada 2008.

Kini, XL750 Transalp mengusung mesin berkapasitas 755 cc 4 klep dengan langkah pendek dan punya poros engkol 270 derajat.

Kombinasi ini menciptakan perintah pembakaran yang tidak merata dan penyaluran tenaga mirip dengan mesin V-twin.

Honda mengklaim, Transalp memiliki tenaga sekitar 67,5 kW atau setara 90 Tk pada 9.500 rpm dan torsi 75 Nm pada 7.250 rpm.

Terdapat alat bantu elektronik dengan Throttle By Wire, yang memungkinkan pengendara untuk memilih di antara 5 mode berkendara: Sport, Standard, Rain, dan Gravel, serta Custom.

Pengendara juga bakal dengan adanya fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC) dan Wheelie Control yang terintegrasi.

Beranjak kebagian kaki-kaki, Transalp dibekali dengan garpu depan Showa 43mm SFF-CA TM USD dan sokbreker belakang yang beroperasi melalui Pro-Link. Lalu, roda depan pakai 21 inci, yang dipasangkan dengan roda belakang 18 inci.



Editor : M Mahfud

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network