JAKARTA, iNewsDepok.id - Luka Modric absen dari skuad Real Madrid menjelang laga lanjutan Liga Champions 2022-2023 kontra RB Leipzig. Selain Luka Modric, sebelumnya Los Blancos juga mengisitirahatkan Karim Benzema.
Real Madrid akan bertandang ke markas RB Leipzig, Red Bull Arena, Rabu (26/10/2022) dini hari WIB.
"Luka Modric tidak akan bermain untuk laga babak grup Liga Champions antara Real Madrid dan RB Leipzig di RB Arena. Sang pemain tidak akan ikut terbang bersama tim ke Leipzig," demikian pengumuman resmi klub pada Senin (24/10) malam WIB.
Editor : Mahfud
Artikel Terkait