DEPOK, iNews Depok. id - Calon Wali Kota Depok terpilih, Supian Suri, memastikan komitmennya untuk meluncurkan program Dana Rp 300 juta per RW pada tahun 2026. Program ini telah dimasukkan dalam perencanaan anggaran dan akan melibatkan musyawarah langsung di tingkat RW untuk menentukan pemanfaatannya.
"Alhamdulillah, ini sudah masuk dalam perencanaan anggaran 2026. Kemarin, tim kami sudah ketemu dengan Bappeda, kita sudah membuat petunjuk teknis. Setiap RW akan berembuk untuk menentukan bagaimana anggaran Rp 300 juta tersebut akan digunakan," ujar Supian usai menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW dan Tasyakuran Kemenangan Supian-Chandra di kediaman Sekretaris DPC Partai Gerindra Depok, Hamzah, Tapos, Sabtu (28/12/2024) malam.
Supian menegaskan bahwa setiap RW akan diberi kesempatan untuk memprioritaskan kebutuhan mereka melalui hasil musyawarah bersama warga. "Di setiap RW akan ada item-item yang bisa dipilih sesuai hasil rembukan warga setempat. Jadi nanti ada dua tahap Musrenbang," tambahnya.
Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) ini akan dilakukan dalam dua tingkat. Pertama, Musrenbang di tingkat RW untuk menentukan alokasi anggaran, dan kedua, Musrenbang yang lebih besar di tingkat kelurahan atau kota, sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat.
Program ini dijadwalkan akan direalisasikan pada tahun 2026, mengingat anggaran untuk tahun 2025 sudah ditetapkan. "InsyaAllah 2026. Karena anggaran 2025 sudah disepakati, jadi tidak bisa banyak yang dilakukan pada tahun itu," jelas Supian.
Diharapkan, program ini dapat memberikan solusi nyata untuk memenuhi berbagai kebutuhan warga di setiap RW. Dengan sistem rembukan ini, Supian yakin anggaran akan digunakan secara optimal untuk prioritas yang dibutuhkan masyarakat.
Acara yang berlangsung di kediaman Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Depok, Hamzah, di Cimpauen, Tapos, juga menjadi kesempatan untuk bersilaturahmi dan bersyukur atas kemenangan pasangan Supian-Chandra dalam Pilkada Depok 2024.
Supian optimis, program ini akan menjadi langkah awal dalam mewujudkan visi-misi sebagai pemimpin Kota Depok.
Editor : M Mahfud