get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelanggaran! Wajib Sediakan Fasum Lahan Makam, Pengembang di Depok Malah Serahkan Empang

ASI Joy, Inovasi Terbaru Booster ASI dengan Kandungan Jantung Pisang

Minggu, 01 Desember 2024 | 15:27 WIB
header img
Ki-ka: Leona Victoria (Nutritionist), Karina Lukito (CEO ASI Joy), Jessica Iskandar (Jedar-Artis), Claudia Sastra (COO ASI Joy), dan Mpok Alpa (Komedian). Foto: Novi

JAKARTA, iNews Depok.id - Setiap ibu pasti mendambakan yang terbaik untuk buah hatinya, termasuk memberikan ASI eksklusif. Namun, banyak ibu yang mengalami tantangan dalam produksi dan kualitas ASI. 

Inilah yang membuat Little Joy, perusahaan terkemuka dalam solusi nutrisi anak, menghadirkan ASI JOY sebagai solusi alami untuk mengatasi permasalahan tersebut.

Dengan kandungan bahan-bahan alami yang telah teruji klinis, ASI JOY membantu meningkatkan kualitas ASI sehingga bayi mendapatkan nutrisi optimal. 

Berkomitmen untuk melawan malnutrisi anak di Indonesia selama 1.000 hari pertumbuhan dan perkembangan yang kritis, dengan tim yang berdedikasi, termasuk ahli nutrisi anak, dokter anak, dan para ahli industri, Little Joy menawarkan ekosistem produk holistik dan dukungan komunitas untuk menciptakan dampak yang berkelanjutan dalam kehidupan anak-anak dan ibu mereka.

Little Joy terus menunjukkan kemajuan yang luar biasa, dengan kehadiran yang merata dari Aceh hingga Papua, menyentuh hampir setiap sudut Indonesia.

Selama setahun terakhir, Little Joy telah menjual lebih dari 1 juta produk, memberikan manfaat kepada lebih dari 500.000 ibu dan bayi, terlibat dengan lebih dari 300.000 anggota komunitas, dan menjalin kemitraan dengan lebih dari 1.000 toko offline.

Produk-produk Little Joy secara konsisten menduduki peringkat teratas dalam kategori ibu dan bayi di berbagai platform perdagangan.

Menyuarakan kebutuhan pertumbuhan 1000 hari pertama seorang anak dimulai pada saat masih di dalam kandungan, berangkat dari penelitian yang menunjukkan bahwa 22-31% Ibu setelah melahirkan mengalami laktogenesis (Proses pembentukan awal ASI) tertunda yaitu dengan jangka waktu lebih dari 72 jam, di penghujung tahun 2024, Little Joy dengan bangga merilis kategori produk baru yaitu suplemen ASI, dengan nama merek ASI Joy.

Menggaungkan ASI BINTANG 5, ASI Joy diciptakan sebagai ASI Booster yang membantu meningkatkan produksi ASI dengan nutrisi berkualitas tinggi dan seimbang untuk mendukung perkembangan optimal bayi.

“Berbeda dengan merek lain yang hanya menekankan kuantitas ASI, ASI Joy berfokus pada produksi ASI bekualitas tinggi. Adapun indikasi yang dikatakan sebagai ASI BINTANG 5, yaitu sebagai berikut: 1. ASI Lebih Banyak; 2. Nutrisi Lebih Lengkap; 3. Memperkuat Imunitas Bayi; 4. Optimalkan Pertumbuhannya; 5. Bayi Senang, Ibu Tenang,” papar Karina Lukito, CEO ASI Joy saat Exclusive Launching di Neo Soho Mall Lantai 1 Jl. Letjen S. Parman, Jakarta Barat pada Sabtu, 30 November 2024.

Leona Victoria, Nutritionist yang membuat ASI Joy, menerangkan bahwa tidak seperti ASI Booster yang pernah ada di Indonesia sebelumnya, ASI Joy menjadi ASI Booster PERTAMA yang menggunakan Jantung Pisang sebagai kandungan utama, dilengkapi dengan kandungan ikan gabus, daun kelor, daun torbangun, dan FENUGREEK FREE.

“Banyak jurnal penelitian yang membahas manfaat konsumsi Olahan Jantung Pisang terhadap peningkatan produksi ASI pada Ibu Postpartum (Masa Nifas). Hasil penelitian membuktikan bahwa Jantung Pisang dapat meningkatkan volume ASI sebanyak 22%,” kata Leona. 

9 dari 10 Ibu SETUJU setelah mengonsumsi ASI Joy memberikan efek ASI menjadi 2x lebih deras. Survei diberikan pada saat ASI Joy masih dalam tahap FGD (Forum Group Discussion) yang melibatkan lebih dari 50 Ibu Menyusui pada saat itu di tahun 2023. Hasil survei yang diberikan dalam bentuk data grafik, keterangan secara personal, dan juga visual dari hasil ASI yang diproduksi oleh Ibu komunitas.

Menurut penelitian, mengonsumsi tablet ASI Joy memenuhi 2% kebutuhan protein dan 5% kebutuhan zinc harian ibu menyusui.

Claudia Sastra, COO ASI Joy pun bercerita pengalaman saat ia baru pulang dari melahirkan anak pertamanya di Rumah Sakit.

“Di hari kedua saya pulang, ASI-nya bener-bener masih sedikit banget sampai stres. Akhirnya saya konsumsi ASI Joy. Saya minum 4 butir dengan 2 kali minum, pagi 2 butir dan sore 2 butir lagi. Nah, keesokan paginya itu ASI saya langsung naik kurang lebih 20 cc. Yang tadinya hanya 30 cc, saat pumping jadi 50 cc dan itu pun langsung kuning sih warna ASI-nya bahkan kuningnya agak orange dikit gitu. Saya juga kaget sebenarnya. Wah, ini hasil FGD di ibu-ibu lain gimana nih hasilnya gitu. Ternyata, hasilnya pun mirip sama saya. Ya sudah kita lock formula-nya. Saat itu saya konsumsi sampai akhirnya di saat kualitas ASI sudah meningkat (ditandai dengan warnanya yang kuning) dan quantity-nya juga sudah meningkat, jadi saya minum satu hari itu 2 butir saja dan itu maintain ASI saya stabil jadi kuning bahkan sampai sekarang pun saat anak saya sudah 15 bulan setengah,” cerita Claudia.

Dengan Exclusive Launching pada tanggal 30 November 2024, yang menghadirkan Jessica Iskandar, Mpok Alpa, Daehoon & Family, serta Gelia Alin sebagai pembicara juga menghadirkan para Affiliators dan Ibu-ibu komunitas yang terlibat dalam forum pembuatan ASI Joy, memiliki tujuan untuk memperkenalkan lebih dalam manfaat dari kandungan yang baru dimiliki ASI Booster Pertama di Indonesia, serta fakta-fakta dari data penelitian.

Ini sekaligus memberitakan kabar baik kepada customer bahwa ASI Joy sudah bisa didapatkan di semua marketplace Little Joy Indonesia (Tiktok, Shopee, Tokopedia, dan Lazada). Selain itu, ASI Joy juga bisa didapatkan di retail offline seperti: Guardian, Watsons, dan Century serta beberapa retail offline lainnya mulai awal tahun 2025. 

“Cari ASI Booster itu kan harus pilih-pilih banget ya, mana yang bisa bikin ASI banyak dan berkualitas. Aku exited banget dengan review-nya, dimana ibu-ibu pada bilang perubahannya bagus, kualitas ASI jadi meningkat. Aku juga kan mau jadi Busui nih, aku mau langsung mencoba, katanya nggak bikin gemuk, jadinya bikin happy para Busui,” pungkas artis Jessica Iskandar yang populer disapa Jedar. 

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut