get app
inews
Aa Text
Read Next : dr Farabi Arafiq Anggota Komisi V DPRD Jabar Kunker ke UPTD Ketenagakerjaan Wilayah V Jabar

dr Farabi Arafiq Anggota DPRD Jabar Giat Reses di Depok, Serap Aspirasi Masyarakat

Jum'at, 22 November 2024 | 11:15 WIB
header img
Anggota DPRD Jawa Barat Farabi El Fouz Arafiq saat reses di Tapos 11 November 2024. Foto: Ist

DEPOK, iNews Depok.id – dr. Farabi El Fouz Arafiq melaksanakan kegiatan reses di sejumlah wilayah di Kota Depok untuk menyerap aspirasi masyarakat.

Pada bulan November 2024, giat reses dr. Farabi berlangsung di sejumlah wilayah. Pada tanggal 11 November 2024 berlangsung di Tapos, 12 November di Cilodong, 13 November 2024 di Sukmajaya, 14 November di Pancoran Mas, dan 15 November di Cipayung.

Kegiatan reses dr. Farabi berlanjut pada 18 November 2024 di Beji, 19 November di Sawangan dan 20 November di Cimanggis.

Sejumlah aspirasi disampaikan masyarakat pada anggota DPRD Jawa Barat dar Dapil VIII Kota Depok dan Kota Bekasi tersebut. Aspirasi tersebut antara lain penambahan jumlah SMPN dan SMAN, pelebaran dan penambahan jalan baru untuk mengatasi kemacetan di Depok, pembangunan saluran air untuk mengurangi banjir, dan masalah pengelolaan sampah.

”Aspirasi masyarakat kita serap untuk selanjutnya menjadi pembahasan kita sebagai anggota DPRD dengan Pemprov Jawa Barat,” kata Farabi.

Anggota DPRD Jawa Barat peraih suara terbanyak di Dapil Kota Depok dan Kota Bekasi tersebut menambahkan sejumlah aspirasi juga disampaikan terkait masih gelapnya sejumlah titik jalan di Depok. Warga mengusulkan penambahan PJU (Penerangan Jalan Umum) dan PJL (Penerangan Jalan Lingkungan).

dr. Farabi menyatakan reses adalah kegiatan dewan untuk berinteraksi dengan masyarakat di luar gedung parlemen. Kegiatan ini dilakukan untuk menyerap dan menindaklanjuti aspirasi dan pengaduan masyarakat.

Istilah reses sendiri berasal dari bahasa Belanda, reces atau bahasa Inggris recess yang berarti masa istirahat atau jeda.

”Meski disebut sebagai masa istirahat, anggota dewan tetap bekerja selama masa reses, namun dengan lokasi dan jenis kegiatan yang berbeda,” kata Farabi.

dr. Farabi menegaskan tujuan reses adalah untuk menyerap dan menindaklanjuti aspirasi masyarakat, serta memberikan pertanggungjawaban moral dan politis kepada konstituen.

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut