get app
inews
Aa Read Next : Ryan Garcia Positif Doping, Hasil Duel dengan Haney Terancam Dibatalkan

Tim Tszyu dan 2 Petinju Top yang Kalah dari Lawan Pengganti, Apa Penyebabnya?

Senin, 01 April 2024 | 06:50 WIB
header img
Tim Tszyu saat kalah dari Sebastian Fundora yang merupakan lawan pengganti. Manny Pacquiao dan Anthony Joshua juga pernah kalah dari lawan pengganti. Foto: Ist

DEPOK, iNews Depok.id Petinju top ini kalah dari lawan pengganti. Kurangnya waktu untuk adaptasi taktik dan strategi tinju terhadap permainan lawan jadi penyebab.

Sejumlah laga tinju mengejutkan dunia. Ini karena lawan pengganti yang menggantikan petinju  cedera, mampu tampil sebagai pemenang.

Petinju Top Ini Kalah dari Lawan Pengganti

Laga tinju dunia sudah dirancang jauh-jauh hari yang melibatkan banyak pihak, termasuk sponsor dan jutaan penonton dari seluruh penjuru dunia. Karena itu apapun yang terjadi, laga harus berlangsung meski salah satu petinju cedera.

Secara awam, lawan pengganti akan mudah dikalahkan karena dianggap levelnya masih di bawah. Namun dari kaca mata taktik dan strategi, situasi ini tak menguntungkan bagi petinju utama. Ini karena sang petinju utama sudah mempersiapkan taktik dan strategi menghadapi lawan yang tiba-tiba mundur karena cedera.

Sang petinju utama bisa mengalami kebingungan di atas ring karena tak mempersiapkan diri secara khusus melawan petinju pengganti. Bagi petinju pengganti lebih menguntungkan karena ia sudah mengincar sejak lama petinju top tersebut.

Berikut petinju top yang kalah dari lawan pengganti:

1. Tim Tszyu

Tim Tszyu adalah juara WBO kelas Menengah Ringan. Ia dijadwalkan mempertahankan gelarnya melawan Keith Thurman di T Mobile Arena, Las Vegas, 31 Maret 2024, sekalian merebut sabuk WBC yang lowong. Sayangnya Keith Thurman cedera.

Laga harus berlangsung agar para pihak yang terlibat tak rugi termasuk sang petinju dan timnya. Petinju biasanya sudah mengeluarkan dana besar untuk persiapan.

Jadilah Sebastian Fundora dipilih sebagai lawan pengganti. Meski bukan lawan mudah, Fundora diprediksi kalah dari Tim Tszyu.

Laga berjalan tidak menguntungkan bagi Tim Tszyu. Pada akhir ronde 2, sikut Sebastian Fundora yang tingginya menjulang (197 cm) mengenai kepala Tszyu yang bertinggi 175 cm. 

Sikut Fundora memang potensial mengenai muka lawan karena dari penampilan fisik, tinggi Tszyu hanya sepundak Fundora. 

Kepala Tszyu yang luka terus mengeluarkan darah sepanjang laga yang membuat pandangan Tszyu terhalang tetesan darah. Tszyu pun akhirnya kalah angka split.

Fundora tampil sebagai pemenang dengan meraih sabuk WBO dan WBC kelas Menengah Ringan.

Editor : Mahfud

Follow Berita iNews Depok di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut