get app
inews
Aa Read Next : Belajar dari Kecelakaan Maut Bus Putra Fajar di Subang yang Mengangkut Pelajar SMK Lingga Kencana  

Ganasnya Fasilitas Stasiun Manggarai Bagi Wanita Hamil dan Penyandang Disabilitas

Jum'at, 08 Maret 2024 | 08:25 WIB
header img
Kondisi terkini Stasiun Manggarai, lift dan eskalator masih belum berfungsi, Jumat (8/3/2024). Foto: iNews Depok/Tama

"Kami membutuhkan waktu satu minggu untuk memperbaiki eskalator yang rusak tersebut," ujar Ferdinand di Kantor Kemenhub, Jakarta, Senin (26/2/2024).

Ferdinand menambahkan, kejadian rusaknya eskalator di Stasiun Manggarai merupakan situasi anomali atau kejadian yang tidak terprediksi. Pasalnya, Ferdinand menjelaskan kondisi eskalator maupun lift di Stasiun Manggarai sebetulnya dalam kondisi baik.

"Terkait eskalator itu sudah kami analisa. Sebenarnya lift dan eskalator masuk dalam list yang beroperasi dengan baik, kemarin itu memang terjadi anomali, kami tidak memperkirakan kerusakan," ucapnya.

DJKA menargetkan kerusakan pada eskalator di Stasiun Manggarai tersebut bisa rampung dalam satu minggu ke depan. Perbaikan tersebut butuh waktu karena memerlukan proses semacam audit untuk mengetahui kebutuhan anggaran baru kemudian pengadaan.

"Pemerintah itu memang bekerja tidak fleksibel, kami melalui proses untuk mencari titik kerusakan, mencari vendor, dan baru pengadaan," pungkasnya.

Sebelumnya, terjadi insiden eskalator Stasiun Manggarai menuju peron arah Bogor yang tiba-tiba saja menyala untuk arah turun. Padahal, sebelumnya eskalator tersebut mati, sehingga digunakan penumpang untuk naik ke lantai atas. Akhirnya, penumpang di eskalator mati tersebut terdorong ke arah belakang bahkan sampai ada yang terjatuh.

Editor : Mahfud

Follow Berita iNews Depok di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut