get app
inews
Aa Read Next : Lagi Rapat Partai, Motor Pengurus PKS Depok Digondol Maling

Viral Maling Penutup Besi Got di Depok, Saat Beraksi Lepas Nopol Motornya

Rabu, 09 Februari 2022 | 08:39 WIB
header img
Aksi maling penutup besi got di Perumahan Pesona Laguna 2 Depok terekam kamera CCTV (Foto: tangkapan layar)

DEPOK, iNews.id – Viral maling penutup besi got di sebuah perumahan di Kecamatan Tapos, Depok. Maling ini melepas nopol motornya saat beraksi. 

Aksi maling tersebut viral di facebook Info Tapos. Video diunggah akun Yanis Pribadi pada tanggal 7 Februari lalu dan mendapat 76 komentar dan 7 kali dibagikan. 

Lokasi kejadian di Perumahan Pesona Laguna 2 Depok. 

“Info siapa tau di jalan ada yg liat orang ini khusus nya jalan depan perumahan laguna 2,
maling besi penutup got.. trimakasih,” tulis akun Yanis Pribadi.

Postingan disertai video saat maling beraksi mencuri besi penutup got. Video rekaman CCTV diunggah disertai komentar.

Dalam video, pria tersebut tak dikenali wajahnya karena mengenakan topi dan masker hitam. Motor maling adalah matic warna gelap tetapi sukar dikenali karena tidak ada nopolnya.

Video juga merekam saat maling beraksi mencuri besi penutup got. Tampak dalam video, maling meminggirkan motornya. Setelah mengamati sekitar, ia langsung mencopot besi penutup got dan mengikatkan ke jok motor maticnya.

Sesaat kemudian ia dengan tenang meninggalkan lokasi kejadian.

Beragam komentar pun mengalir. Ternyata maling besi got ini sudah dua kali terekam kamera CCTV. Sebelumnya sang maling mengenakan helm dengan motor yang sama.

“Niat banget itu nyuri,  plat nomernya dah di copot dluan,” tulis akun Willyams Jabar Abdullah.

“Gila, besi yg gede gitu aja berani di embat..” tulis akun Kun P. Bilbalval.

“Tangkap, ini sih berani bgt orang.. udah sering kayanya,” sahut akun Maksum Abd

“Buat kasih makan anak bini sampai mencuri besi penutup got smoga ini orang diberikan hidayah,” Deden Supriyatna
 

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut