get app
inews
Aa Read Next : 9 Makanan untuk Menjaga Kesehatan Paru-paru, Bisa Cegah PPOK

Hari PPOK Sedunia, Pentingnya Menjaga Kesehatan Paru Sejak Dini

Kamis, 16 November 2023 | 10:42 WIB
header img
Hari PPOK Sedunia ke-22 berlangsung pada tanggal 15 November 2023. Tema tahun ini, "Bernapas adalah Kehidupan - Bertindaklah Lebih Awal". Foto: Tangkapan Layar/Novi

JAKARTA, iNewsDepok.id - Penyakit paru obstruktif kronik (PPOK) adalah penyakit yang dapat dicegah dan diobati yang menyebabkan sesak napas, batuk kronis, dan berdahak. PPOK sangat lazim terjadi pada populasi umum dan saat ini merupakan salah satu penyebab utama kematian di seluruh dunia.

Diperkirakan, tiga juta orang di seluruh dunia meninggal setiap tahun karena PPOK. Jumlah ini diperkirakan akan terus meningkat karena populasi dunia yang semakin menua dan terus terpajan oleh faktor risiko.

Pajanan terhadap asap rokok dan partikel serta gas beracun yang dihirup, merupakan faktor risiko utama PPOK, meskipun penelitian terbaru menunjukkan bahwa PPOK disebabkan oleh kombinasi faktor risiko genetik dan lingkungan. Perkembangan yang signifikan pada PPOK ini menunjukkan pentingnya mempertimbangkan kesehatan paru sejak masa pertumbuhan hingga dewasa.

Ketua Umum Pengurus Pusat Perhimpunan Dokter Paru Indonesia, Prof. DR. Dr. Agus Dwi Susanto, Sp.P(K), FISR, FAPSR mengatakan, Hari PPOK Sedunia adalah inisiatif global tahunan yang dijalankan oleh Global Initiative for Chronic Obstructive Lung Disease (GOLD), yang merupakan anggota dari Forum of International Respiratory Societies (FIRS). “Tujuan Hari PPOK Sedunia adalah untuk meningkatkan kesadaran dan menyajikan pengetahuan baru serta strategi terapi baru untuk PPOK di seluruh dunia,” ujarnya.

Hari PPOK Sedunia ke-22 berlangsung pada tanggal 15 November 2023. Tema tahun ini, "Bernapas adalah Kehidupan - Bertindaklah Lebih Awal" bertujuan untuk menyoroti pentingnya peristiwa kehidupan awal pada kesehatan paru, serta diagnosis dini dan intervensi dini. Menjaga kesehatan paru merupakan bagian integral dari kesehatan dan kesejahteraan di masa depan - sekarang lebih penting dari sebelumnya untuk bertindak lebih cepat!

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut