get app
inews
Aa Read Next : Hujan Es Batu, Banjir, Pohon Tumbang di Beberapa Titik Kota Depok

Anggota DPRD Depok Ini Kenakan Syal Palestina di Rapat Paripurna, Ajak Warga Depok Berikan Bantuan

Senin, 13 November 2023 | 16:33 WIB
header img
Anggota Fraksi PKB DPRD Kota Depok Babai Suhaimi mengenakan syal bermotif Palestina di dalam ruang sidang paripurna DPRD Depok, Senin (13/11/2023). (Foto: iNews Depok/Rivalino)

DEPOK, iNewsDepok.id - Anggota Fraksi PKB DPRD Kota Depok Babai Suhaimi mengenakan syal bermotif Palestina di dalam ruang sidang paripurna DPRD Depok, Senin (13/11/2023). Syal tersebut berwarna merah, putih, dan hitam, serta menutupi dada hingga perut Babai Suhaimi.

Syal yang dikenakan Babai Suhaimi tersebut mendapat perhatian sejumlah undangan yang hadir. Sejumlah orang pun terlihat menolehkan perhatiannya ke Babai.

Disela rapat paripurna, Babai Suhaimi mengatakan bahwa ia sengaja mengenakan syal Palestina tersebut untuk menunjukkan solidaritasnya kepada rakyat Palestina. Menurutnya, rakyat Palestina saat ini sedang mengalami penderitaan akibat konflik dengan Israel.

"Ini merupakan bentuk kecintaan saya kepada seluruh masyarakat di Palestina. Saya ingin menunjukkan solidaritas saya kepada rakyat Palestina yang sedang mengalami penderitaan. Saya berharap konflik di Palestina dapat segera diselesaikan dengan damai," tegasnya.

Babai juga mengatakan bahwa ia ingin mengajak seluruh masyarakat Depok, khususnya untuk turut peduli terhadap penderitaan rakyat Palestina. Menurutnya, semua pihak harus bahu-membahu untuk membantu rakyat Palestina.

"Mari kita bersama-sama membantu rakyat Palestina. Kita bisa membantu mereka dengan berbagai cara, misalnya dengan memberikan bantuan dana atau barang," pungkas Babai.

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut