get app
inews
Aa Text
Read Next : Debat Pilkada Kedua Depok 2024: Imam-Ririn Siapkan Lebih Dari 1000 Beasiswa Untuk Warga Depok

3 Kesalahan Menata Tanaman Hias, Tak Bisa Asal Taruh

Senin, 30 Oktober 2023 | 13:43 WIB
header img
Tanaman hias harus ditata sedemikian rupa. Kesalahan menata tanaman hias akan berdampak pada kerusakan tanaman yang bersangkutan. Foto: Aurellia Firda Wati/SMAN 5 Depok

DEPOK, iNewsDepok.id - Kesalahan menata tanaman hias. Penematan tanaman hias ada aturannya sendiri, tak bisa asal taruh.

Peletakan tanaman hias harus dilakukan sesuai jenis tanaman tersebut. Berikut kesalahan dalam menata tanaman hias.

3 Kesalahan Menata Tanaman Hias, Tak Bisa Asal Taruh:

1. Tanaman hias diletakkan di lokasi yang kurang terlihat

Tanaman hias yang tertutup barang, dinding, dan tanaman lain. Jika demikian, fungsi dari flora hias yaitu memperindah dan menghias menjadi tidak maksimal.

2. Flora yang diletakkan tidak sesuai dengan lingkungannya.  

Hal ini dapat dilihat dari beberapa kondisi seperti kaktus yang diletakkan di lingkungan yang lembab. 

Kaktus adalah tanaman xerofit yang tidak membutuhkan banyak air. Jika diletakkan ditempat yang banyak air, kaktus akan membusuk.

3. Penataan flora yang tidak efisien dalam ruang. 

Maksud dalam hal ini yaitu peletakkan flora yang terlalu banyak memakan ruang, contohnya banyak tanaman kecil dengan pot yang besar di suatu lokasi. Hal ini tentu sangat menghabiskan ruang.

Untuk menata tanaman hias perlu dilakukan:

1. Mengetahui fungsi atau manfaat dari tanaman hias

Dengan cara ini perlu pesuaian dengan penataan atau peletakan yang baik dan tepat sesuai dengan fungsi dan manfaat tanaman tersebut.

2. Mengetahui karakteristik dan ciri khas di setiap lokasi

Mengetahui ciri khas lokasi perlu diperhatikan seperti insitas sinar matahari di lokasi. Perhatikan area mana saja yang menerima sinar matahari secara langsung, dan area mana saja yang cenderung lebih teduh. 

Hal ini akan membantu menentukan tanaman apa yang cocok ditempatkan di area tersebut. Begitupun dengan kelembapan, jenis tanah dan lainnya.

3. Menggunakan pola-pola tertentu dalam menyusun atau meletakkan tanaman hias.

Menyusun tanaman hias bisa dilakukan dengan barisan tanaman dengan tampilan yang mirip, mengkombinasi daun dan bunga, mengkombinasi tanaman hias yang memiliki warna serasi dan lainnya. 

Hal ini sangat cocok dilakukan untuk tanaman hias. Menggunakan pot-pot atau tempat tanaman yang lebih menarik, dan lebih hemat ruang tentunya.

Demikian informasi mengenai  Kesalahan menata tanaman hias, semoga informasi ini bermanfaat.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut