get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilkada Depok: Bertemu Kalangan Gen Z dan Milenial Depok, Imam Budi Hartono Paparkan Creative Hub

Mark Zuckerberg Terima Tantangan Gulat Elon Musk, Bakal Jadi Duel Miliarder Abad Ini

Kamis, 22 Juni 2023 | 15:44 WIB
header img
Musk vs Zuckerberg, jika terjadi akan menjadi duel miliarder abad ini. Foto: Ist

JAKARTA, iNewsDepok.id - Elon Musk menantang CEO Meta Mark Zuckerberg untuk bertanding di cage match atau pertandingan gulat dalam cuitannya pada Rabu (21/6/2023).

Hari ini, Zuckerberg merespons dengan meminta lokasi bertanding kepada Musk di dalam Instagram Story miliknya.

Awalnya, Musk menanggapi sebuah twit tentang Meta yang akan membuat platform saingan Twitter. Lalu, seorang pengguna Twitter membalas tanggapan itu dengan mengatakan Musk agar berhati-hati karena Zuckerberg menekuni olahraga Jiu Jitsu.

"Aku siap untuk cage match jika dia (Zuckerberg) juga siap lol," tulis Musk di akun Twitter @elonmusk.

Zuckerberg menanggapi hal itu dengan memposting sebuah Story di akun Instagram miliknya @zuck. Ia menulis "Send me location" dengan gambar tangkapan layar cuitan milik Musk tersebut.

Musk dalam twit yang berbeda, menanggapi twit Alex Heath, editor The Verge yang membagikan artikel mengenai Story milik Zuckerberg. Musk menulis lokasi untuk duel antara Bos Twitter vs Bos Meta tersebut, yaitu Vegas Octagon.

Musk yang berumur 51 tahun memiliki keunggulan secara fisik dari Zuckerberg. Dikutip dari The Verge, Musk pernah mengatakan jika ia menjadi "petarung jalanan" saat besar di Afrika Selatan. Sementara itu, Zuckerberg, 39 tahun, adalah seorang petarung MMA (Mixed Martial Arts) yang pernah memenangkan turnamen Jiu Jitsu.

Jika benar-benar terjadi, tentu Musk vs Zuckerberg akan menjadi duel miliarder abad ini. Pertarungan ini tentu akan menjadi salah satu duel yang akan ditunggu-tunggu oleh seluruh orang. Siapakah yang akan Anda dukung? Twitter atau Facebook?

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut