JAKARTA, iNewsDepok.id - PDI Perjuangan (PDIP) mengaku jika mereka siap untuk memfasilitasi pengembangan pencak silat tradisional, langkah ini mereka sebut guna melestarikan budaya Indonesia.
"Kami akan memulai kegiatan melestarikan budaya lewat kegiatan pasang giri pencak silat dan pencak silat tradisional yang ribuan ada di desa-desa. Kami akan siap memfasilitasinya," kata Politikus PDI PDIP Mayjen (Purn) TNI Tubagus Hasanuddin, di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (28/1/2023).
Dia mengatakan jika dirinya mendapatkan tugas khusus dari DPP PDIP untuk melestarikan seni dan kebudayaan yang ada di Jawa Barat. TB Hasanuddin yang juga memiliki rumah budaya mengatakan dirinya akan berkoordinasi dengan seniman budaya yang ada di tanah Sunda untuk bersama-sama menjaga dan melestarikan budaya disana.
"Sesuai perintah partai melalui Pak Sekjen (Hasto Kristiyanto), dan kami mendapatkan koordinasi dan dukungan dari Ketua DPD Pak Ono, kami beserta saya sebut reng-rengan kalau dalam bahasa Sunda, seniman budayawan di tatar Sunda di Jawa Barat, kami akan terus meningkatkan seni budaya," kata TB Hasanuddin.
Anggota Komisi I DPR RI itu juga menyadari bahwa dalam menjaga dan melestarikan budaya Sunda tak bisa dilakukan sendiri.
Editor : Mahfud