get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilkada Depok: Bertemu Kalangan Gen Z dan Milenial Depok, Imam Budi Hartono Paparkan Creative Hub

Berikut Cerita Mistis di Balik Jembatan Panus Depok Yang Dipercaya Masyarakat

Rabu, 25 Januari 2023 | 19:37 WIB
header img
Di balik cerita mistik Jembatan Panus di Kota Depok yang selama ini beredar ternyata ada pertanda gaib bagi masyarakat sekitar. (Foto: Screenshot/Youtube Atfal Rida)

DEPOK, iNewsDepok.id - Di balik cerita mistis Jembatan Panus di Kota Depok yang selama ini beredar ternyata ada pertanda gaib bagi masyarakat sekitar. Salah satunya berhubungan dengan pertanda naiknya debit air Sungai Ciliwung.

Jembatan Panus merupakan salah satu situs sejarah di Kota Depok yang dibangun pada tahun 1917 oleh Ir. Andre Laurens dan merupakan satu-satunya jembatan penghubung antara Depok dengan Bogor dan ke Batavia. Alat transportasi pada jaman itu adalah Getek. Saat ini Jembatan tersebut digunakan sebagai tempat pemantauan debit kiriman air dari Bogor saat musim hujan.

Salah satu hal yang membuat jembatan ini tetap bertahan hingga sekarang yaitu bahan dasar pembuatannya, yang terdiri dari pasir, semen, batu kali, dan kapur, arsitektur dan pekerjanya juga berasal dari Indonesia.

Dikutip dari laman Kemdikbud, Sistem Registrasi Nasional Cagar Budaya, Sabtu (30/7/2022), Jembatan Panus dibangun oleh insinyur bernama Stephanus pada tahun 1870. Panus diambil dari nama perancang jembatan, yakni Stephanus Leander.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut