get app
inews
Aa Text
Read Next : 8 Film yang Akan Tayang Tahun 2023, No 8 Diperankan Nicolas Cage

10 Film Action Terbaik Sepanjang Masa Menurut IMDb

Rabu, 04 Januari 2023 | 20:18 WIB
header img
The Lord of the Rings: The Return of the King. Foto: Movieclips

DEPOK, iNewsdepok.idFilm action diminati karena sering kali menampilkan aksi yang menegangkan dan memberikan keseruan tersendiri bagi para penggemarnya.

Jika Anda merupakan penggemar film dengan genre action, maka Anda tidak boleh melewatkan film action terbaik sepanjang masa. Berikut sepuluh film action terbaik sepanjang masa menurut IMDb.

1. Léon: The Professional (1994) – rating 8.5


Léon: The Professional. Foto: Sony Pictures Entertainment

Menceritakan tentang hubungan unik yang terbentuk antara profesional hitman dan seorang anak perempuan berusia 12 tahun, Mathilda. Setelah orang tuanya dibunuh oleh agen DEA yang korup, Mathilda mengandalkan Léon untuk bertahan hidup dan akhirnya berlatih untuk menjadi pembunuh yang cukup berbakat untuk membalas dendam.

2. Gladiator (2000) – rating 8.5


Gladiator. Foto: Paramount Movies

Merupakan film yang disutradarai oleh Ridley Scott dan terinspirasi dari buku Those About to Die (1958) karya Daniel P Mannix. Menceritakan kisah Commodus yang mengambil alih kekuasaan dan menurunkan Maximus, salah satu jenderal pilihan ayahnya, Kaisar Marcus Aurelius. Akibatnya, Maximus diturunkan untuk bertarung sampai mati sebagai seorang gladiator.

3. Seven Samurai (1954) – rating 8.6


Seven Samurai. Foto: Movie Clips

Sebuah film Jepang yang ditulis dan disutradarai oleh Akira Kurosawa. Menceritakan kisah seorang samurai veteran yang mengumpulkan enam samurai untuk melindungi desa dari bandit kejam. Saat para samurai mengajari penduduk asli cara mempertahankan diri, desa tersebut diserang oleh 40 bandit.

4. Harakiri (1962) – rating 8.6


Harakiri. Foto: HD Retro Trailers

Disutradarai oleh Masaki Kobayashi yang mengirimkan pesan keras tentang korupsi dan kehormatan. Menceritakan kisah seorang samurai tua, Hanshiro, mengunjungi Kageyu, seorang tuan feudal dan meminta tempat untuk bunuh diri. Namun keadaan berubah ketika Kageyu bertanya tentang Chijiiwa, seorang samurai muda yang berkunjung sebelumnya.

5. Terminator 2: Judgement Day (1991) – rating 8.6


Terminator 2: Judgement Day. Foto: Studio Canal France

Beralih ke film Amerika, Terminator 2 merupakan film sci-fi action yang disutradarai oleh James Cameron. Mengikuti kisah terminator T-800 (sebuah mesin yang berbentuk manusia) kembali ke masa lalu untuk melindungi John Connor yang merupakan masa depan perlawanan manusia. Sementara Skynet mengirimkan terminatornya sendiri T-1000 yang dapat berubah bentuk dan memiliki tujuan untuk membunuh Connor.

6. Star Wars: Episode V The Empire Strikes Back (1980) – rating 8.7


Star Wars: Episode V The Empire Strikes Back. Foto: Star Wars

Menggambarkan pertempuran yang sedang berlangsung antara Kekaisaaran Galaksi yang dipimpin oleh Kaisar Palpatine, dan Aliansi Pemberontak yang dipimpin oleh Putri Leia Organa. Sementara itu di galaksi lain, Luke mencari Jedi Master Yoda untuk mempersiapkan konfrontasinya yang tak terelakkan dengan penguasa Sith, Darth Vader.

7. The Matrix (1999) – rating 8.7


The Matrix. Foto: Warner Bros France

Dibintangi oleh Keanu Reeves, The Matrix merupakan film salah satu sci-fi action terbaik. Disutradarai oleh Wachowskis, film ini menceritakan tentang Thomas Anderson alias Neo, seorang programmer komputer yang dituntun untuk berperang di bawah tanah melawan komputer-komputer canggih yang telah membangun seluruh realitasnya dengan sebuah sistem yang disebut Matrix.

8. Inception (2010) – rating 8.8


Inception. Foto: Warner Bros UK

Merupakan film yang sering dikutip sebagai sci-fi terbaik sepanjang masa. Disutradari oleh Christophen Nolan, mengikuti kisah sekelompok pencuri profesional yang dipimpin oleh Dom Cobb. Cobb dan kelompoknya merupakan ekstraktor (mencuri informasi dari target dengan memasuki mimpi mereka).

Saito menawarkan untuk menghapus sejarah kriminal Cobb yang mencegahnya kembali ke rumah untuk anak-anaknya, namun sebagai gantinya mereka ditugaskan untuk melakukan insepsi pada putra pesaing Saito, Maurice Fischer.

9. The Lord of the Rings: The Return of the King (2003) – rating 9.0


The Lord of the Rings: The Return of the King. Foto: Movieclips

Berdasarkan novel karya J R R Tolkien tahun 1955. Disutradarai Peter Jackson, mengikuti kisah mantan anggota Fellowship yang bersiap untuk pertempuran terakhir. Saat Frodo dan Sam mendekati Gunung Doom untuk menghancurkan the One Ring, mereka mengikuti Gollum, namun tidak menyadari jalan yang dia tuju.

10. The Dark Night (2008) – rating 9.0


The Dark Night. Foto: DC

Film ini berpusat pada upaya Batman yang bekerja sama dengan jaksa wilayah Harvey Dent dan letnan polisi James Gordon untuk mengalahkan kejahatan di Gotham. Namun massa menyewa Joker, dalang psikopat yang penuh teka-teki, menawarkan untuk membunuh Batman dan membuat kota bertekuk lutut.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut