get app
inews
Aa Text
Read Next : Tips Menyimpan Makanan Ungkep di Kulkas ala Chef Devina Hermawan

Resep Ayam Bakar Teflon, Cocok untuk Santapan Tahun Baru

Kamis, 29 Desember 2022 | 15:23 WIB
header img
Resep ayam bakar teflon ala Chef Devina Hermawan. Foto: youtube/Devina Hermawan

DEPOK, iNewsDepok.id – Merayakan pergantian tahun dengan acara makan-makan menjadi salah satu cara umum yang biasa dilakukan oleh banyak orang. Salah satu menu makanan yang biasa dimasak adalah ayam bakar.

Resep ayam kecap yang dibagikan oleh Devina Hermawan ini cukup mudah untuk diikuti. Bagi anda yang tidak punya alat pemanggang tak perlu risau, resep ini bisa dimasak menggunakan teflon.

Simak resep ayam bakar telfon yang dibagikan di channel Youtube Devina Hermawan ini.

Resep Ayam Bakar Teflon

Resep Ayam Bakar Kecap untuk 8 porsi

Bahan marinasi ayam:

2 ekor ayam, potong 4 bagian

2 buah jeruk nipis

1 sdt garam

1 sdt kaldu

8 sdm kecap manis

2 sdm air asam jawa, opsional

Bahan bumbu halus:

8 siung bawang putih

10 siung bawang merah

4 butir kemiri

6 cm kunyit

6 cm lengkuas

3 buah cabai merah tanjung / 8 buah cabai keriting

1 sdt ketumbar sangrai

1 sachet terasi

Minyak secukupnya

Bahan lainnya:

2 batang serai, potong, geprek

4 lembar daun salam

1 sdm margarin

½ sdt merica

1 sdt kaldu bubuk

½ sdt garam

1 sdm gula pasir

4 sdm kecap manis

700 ml air

Bahan oles:

Bumbu ungkepan

2 sdm margarin

Pelengkap:

Nasi

Terong, potong

Sambal bawang

Kemangi

Bawang goreng

Langkah Pembuatan:

1. Masukkan garam secukupnya dan perasan jeruk nipis ke dalam ayam, aduk rata. Diamkan 5-10 menit lalu bilas, tiriskan

2. Masukkan kecap manis, air asam jawa, garam, dan kaldu bubuk, aduk rata, tutup dengan plastik wrap lalu diamkan 3-4 jam atau semalaman di dalam kulkas

3. Haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri, lengkuas, kunyit, ketumbar, terasi, cabai merah, dan sedikit minyak dengan blender lalu tumis hingga setengah matang

4. Masukkan serai, daun salam, merica, dan margarin tumis hingga matang kemudian masukkan ayam, aduk rata

5. Tambahkan air, kecap manis, garam, kaldu, dan  gula pasir masak hingga meresap di api sedang selama 25 menit, tiriskan

6. Sisihkan bumbu ungkepan ke dalam mangkuk lalu campurkan dengan margarin, aduk rata

7. Panaskan wajan, masukkan ayam lalu oles dengan bumbu oles, panggang hingga matang

8. Untuk oven atau air fryer, panggang ayam dan terong yang telah dioles bumbu di suhu 170 derajat celcius selama 15 menit

9. Ayam bakar kecap siap disajikan dengan pelengkap

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut