get app
inews
Aa Text
Read Next : Akibat Kasus Prank KDRT Berkelanjutan, Paula Verhoeven Alami Migrain Dua Hari

Perkembangan Kasus Prank KDRT, Baim Wong dan Paula Verhoeven Terancam Jadi Tersangka

Rabu, 07 Desember 2022 | 08:49 WIB
header img
Baim Wong dan Paula Verhoeven. Foto : Instagram Baim Wong

JAKARTA, iNewsDepok.id – Kasus laporan palsu atau prank Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilakukan Baim Wong dan Paula Verhoeven, statusnya naik dari tahap penyelidikan ke penyidikan.

Baim Wong dan Paula Verhoeven pun terancam menjadi tersangka dengan ancaman hukuman penjara 1 tahun 4 bulan.

Naiknya status kasus prank KDRT ini diungkapkan oleh Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi. Nurma menjelaskan bahwa penyidik telah menaikan status kasus yang menjerat pasangan suami istri itu dari tahap penyelidikan ke penyidikan.

“Naik sidik setelah gelar perkara tapi masih saksi terlapor ya, tapi sudah naik sidik," kata Kepala Seksi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi, Senin (5/12/2022).

Namun saat Nurma ditanya tentang perkembangan kasus prank KDRT ini, dirinya tidak dapat menjelaskan secara terperinci.

Penyelidikan kasus prank KDRT yang dilakukan oleh Baim Wong dan Paula Verhoeven, dinilai memakan waktu yang lama. Saat hal ini ditanyakan ke AKP Nurma Dewi, dirinya mengaku tidak mengetahui kendala yang dialami oleh penyidik dalam proses penyelidikan kasus tersebut.

"Tidak tahu, itu penyidik yang tahu kendalanya apa," jawab Nurma saat ditanya awak media pada Senin (5/12/2022).

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut