get app
inews
Aa Read Next : Ribuan Siswa dan Guru Ikuti Official Hospital Cegah Bullying di Ponpes Al Hamid Cilangkap

Biar Tidak Terkena Bullying di Media Sosial, Aktifkan 3 Fitur Antiperundungan di Instagram

Sabtu, 05 November 2022 | 08:29 WIB
header img
Instagram mengeluarkan 3 fitur antiperundungan untuk mencegah penggunanya terkena perundungan. Foto ilustrasi: Pixabay/Simon

DEPOK, iNewsDepok.id - Tersedia 3 fitur antiperundungan di Instagram dapat membantu pengguna agar terhindar dari perundungan atau bullying. Platform media sosial Instagram memang mengeluarkan serangkaian fitur baru ini untuk melindungi penggunanya.

Sebagaimana diketahui, perundungan atau bullying bisa terjadi di mana pun dan pada siapapun, baik di dunia nyata maupun di dunia online. Oleh karena itu, kita harus melakukan pencegahan untuk mencegah perundungan tersebut.

"Jika kami ingin pengguna merasa aman dan nyaman dalam berekspresi dan berkreasi di Instagram, kami harus terus mendesain fitur yang bisa melindungi mereka," kata Direktur Pemasaran Produk untuk Kreator di Meta Ivanna Kirkbride. 

Fitur tersebut dirancang berdasarkan masukan para kreator dan figur publik di seluruh dunia. Lantas apa saja fitur-fitur antiperundungan tersebut?

Fitur Antiperundungan di Instagram

  1. Multi-Blokir

Fitur dirancang agar orang yang sudah diblokir bisa mengulang perilakunya meski mereka membuat akun baru. Fitur blokir di Instagram telah diperkuat dengan multi-blokir atau kemampuan memblokir akun-akun yang dibuat seseorang ke depannya. 

  1. Kata-Kata Tersembunyi

Data internal Instagram meluncurkan penurunan hingga 40 persen dalam jumlah komentar negatif saat seseorang mengaktifkan fitur Hidden Word atau kata-kata tersembunyi. 

Fitur sekarang diperluas untuk mencakup pesan ofensif di DM yang dikirim orang lewat balasan Stories. Platform juga menambahkan daftar kata-kata Hidden Word dari berbagai bahasa, termasuk Indonesia. 

  1. Nudges

Fitur ini akan memberikan peringatan saat seseorang mengetik kata-kata bersifat negatif di Instagram. Fitur ini sekarang tersedia di kolom komentar di mana pengguna bisa mendapatkan notifikasi berhenti sebelum mereka menggunakan kata-kata yang dipindai bersifat ofensif oleh sistem Instagram.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut