Jangan Panik! Data Anak Belum Terverifikasi di PPDB Depok, Simak Solusinya

Rivalino
Ilustrasi: ist

DEPOK, iNews Depok. id - Proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Kota Depok sempat diwarnai kendala teknis pada hari pertama pendaftaran, Senin (3/6/2024). Banyak orang tua mengeluhkan data anak mereka yang belum terverifikasi di sistem.

Menanggapi hal ini, Sekretaris PPDB Kota Depok, Bahrudin, menghimbau orang tua untuk tetap tenang dan tidak panik. Ia menjelaskan bahwa timnya sedang melakukan perbaikan dan pemeliharaan sistem untuk mengatasi kendala tersebut.

"Pesan kami kepada orang tua terkait kendala di hari pertama, jangan khawatir. Tim kami sedang melakukan perbaikan dan pemeliharaan sistem. Sistem tidak drop secara permanen, hanya sesaat. Terus pantau proses pendaftaran," ujar Bahrudin.

Bahrudin juga mengingatkan orang tua untuk fokus pada proses pendaftaran anak mereka karena tidak dilakukan setiap hari, hanya setahun sekali.

"Proses PPDB ini hanya dilakukan setahun sekali. Oleh karena itu, mohon pantau prosesnya dengan seksama. Kita juga tidak bisa memprediksi kapan sistem akan mengalami kendala. Jadi, orang tua harus siap memantau setiap saat," imbuhnya.

Terkait kendala yang terjadi, panitia PPDB akan membahas apakah akan ada penambahan waktu pendaftaran. Orang tua yang data anaknya belum diverifikasi diminta bersabar dan tidak perlu khawatir karena pasti akan diverifikasi.

"Jangan gundah, jangan khawatir, Insya Allah akan terverifikasi," ungkapnya.

Editor : Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network