Jokowi: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Luar Biasa di Tengah Resesi Global

Gabriel Arti Kunanto
Presiden Joko Widodo. Foto: @jokowi

JAKARTA, iNews Depok.id - Presiden Joko Widodo menyatakan, di tengah gejolak ekonomi yang melanda negara-negara besar, Indonesia tetap menunjukkan pertumbuhan yang mengesankan sebesar 5,11% secara tahunan pada kuartal I tahun 2024.

Jokowi menyebut, bangga ekonomi Indonesia naik ditengah derita resesi negara-negara besar.

"Ya ini menunjukkan optimisme, bahwa negara-negara lain negara-negara besar satu, dua, tiga, masuk ke jurang resesi. Negara lain juga turun growth-nya. Tapi kita mampu 5,11 persen," kata Jokowi di Depok, Jawa Barat, Selasa, (7/5).

Presiden Jokowi menyebut, kinerja pertumbuhan ekonomi Indonesia ini patut disyukuri dan di apresiasi karena berasal dari konsumsi dan investasi yang terus masuk ke Indonesia.

"Itu saya kira patut kita syukuri karena itu banyak didukung memang oleh konsumsi. Tetapi juga didukung yang kedua oleh investasi yang terus masuk ke negara kita," kata Jokowi.

Pertumbuhan ekonomi Indonesia di tengah angin suram resesi global tidak hanya memperkuat kinerja di dalam negeri, tetapi juga menjadi inspirasi untuk pembangunan dan kemakmuran yang berkelanjutan.

Editor : Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network