PKS Resmi Usung Imam Budi Hartono Jadi Calon Wali Kota Depok dalam Pilkada 2024

Iyung Rizki/Mada Mahfud
Imam Budi Hartono menyatakan kesiapannya bertarung dalam Pilkad Depok 2024 setelah resmi direkomendasikan PKS. Foto: Iyung Rizki

DEPOK, iNews Depok.idImam Budi Hartono resmi diusung PKS jadi Calon Wali Kota Depok untuk bertarung dalam Pilkada Depok 2024.

Pengumuman disampaikan langsung Presiden PKS, Ahmad Syaiku, Rabu malam (24/4/2024) dalam momen halal bihalal PKS di Hotel Bumi Wiyata, Depok. 

“Saya sudah menandatangani surat rekomendaasi DPP PKS untuk saudara Imam Budi Hartono jadi Calon Wali Kota Depok dalam Pilkada Kota Depok 2024,” kata Ahmad Syaikhu.

Syaikhu mengungkapkan alasannya memilih Imam Budi Hartono sebagai Calon Wali Kota Depok. Imam Budi Hartono memiliki track record solid dalam bidang eksekutif dan legislatif.

Sebagai ekskekuti, Imam memiliki kinerja yang baik selama menjabat Wakil Wali Kota Depok.

"Harapannya, kesuksesan yang telah dicapai dapat dipertahankan dan ditingkatkan", kata Syaikhu

Mengenai Calon Wakil Wali Kota Depok yang akan diusung PKS, Syaiku menyatakan akan diserahkan pada Imam Budi Hartono. 

”Sekaligus saya sampaikan agar saudara Imam Budi Hartono mencari calon pendamping yang bisa chemistry dalam menuju kemenangan yang kelima PKS di Kota Depok ini,” terang Syakhu.

Sementara itu Imam Budi Hartono menyatakan sudah menjalin komunikasi intensif dengan sejumlah partai politik diantaranya Golkar dalam meraih kemenangan dalam Pilkada Kota Depok.

"Proses seleksi akan dilakukan dengan teliti demi memastikan keberhasilan pada Pilkada mendatang,” kata Imam Budi Hartono.
 

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network