Prediksi Manchester United vs Sheffield United: 3 Poin Harga Mati untuk Setan Merah

M Syaiful Amri
Erik ten Hag pelatih Manchester United.(Foto:Reuters)

DEPOK, iNewsDepok.id - Manchester United akan bertandang ke Bramall Lane untuk melawan Sheffield United dalam pertandingan lanjutan pekan kesembilan Liga Inggris 2023-2024. Laga ini dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 22 Oktober 2023, pukul 02.00 WIB.

Bagi Manchester United, pertandingan melawan Sheffield United menjadi kesempatan untuk meraih tiga poin dan mencatatkan kemenangan beruntun. Sejauh musim ini, performa Tim Setan Merah di Liga Inggris belum menunjukkan hasil yang stabil. Setiap kemenangan selalu diikuti dengan kekalahan.

Dalam pertandingan terakhir, Manchester United berhasil mengalahkan Brentford pada pekan kedelapan, 7 Oktober 2023, dengan dua gol dari Scott McTominay di menit-menit akhir.

Laga melawan Sheffield United juga menjadi momen penting bagi penyerang Manchester United, Rasmus Hojlund, untuk mencetak gol pertamanya di Liga Inggris. Meskipun Hojlund telah mencetak dua gol di Liga Champions, ia belum menemukan jaring lawan dalam enam pertandingan domestik.

Performa buruk ini membuat Manchester United menjalani awal musim 2023-2024 yang kurang memuaskan, dengan enam kekalahan dalam 11 pertandingan di berbagai kompetisi.

Sheffield United merupakan tim dengan pertahanan paling lemah di Liga Inggris musim ini. Mereka pernah mengalami kekalahan telak 0-8 dari Newcastle United pada 24 September 2024.

Tim asuhan Paul Heckingbottom rata-rata kebobolan dua hingga tiga gol per pertandingan dalam tujuh laga Liga Inggris mereka musim ini, sehingga total gol yang masuk ke gawang mereka mencapai 21.

Sheffield United telah menghadapi 176 tembakan dalam delapan pertandingan Liga Inggris mereka, jumlah tertinggi kedua setelah catatan Hull City yang menghadapi 196 tembakan pada musim 2016-2017.

Dengan catatan buruk Sheffield United tersebut, Manchester United berharap meraih kemenangan kedua secara beruntun di Liga Inggris musim 2023-2024 dan memberikan kesempatan kepada Hojlund untuk mencetak gol perdananya di Liga Inggris.

Kondisi Terkini Kedua Tim

Di kubu Sheffield United, John Egan pasti absen karena cedera, sementara kondisi 10 pemain lainnya diragukan karena alasan kesehatan, baik itu masalah kebugaran, cedera ringan, atau pemulihan dari cedera.

Sementara itu, di pihak Manchester United, Lisandro Martinez, Tyrell Malacia, dan Amad Diallo dipastikan tidak bisa tampil karena masih dalam masa pemulihan cedera. Beberapa pemain lain seperti Jadon Sancho juga dalam kondisi tidak pasti, sementara Sofyan Amrabat dan Aaron Wan-Bissaka diragukan tampil.

Head to Head

Manchester United dan Sheffield United telah berjumpa sebanyak 49 kali. Manchester United mencatat 30 kemenangan, sementara Sheffield United memenangkan 12 pertandingan, dan tujuh laga berakhir imbang.

Manchester United hanya kalah dua kali dalam 10 pertandingan Liga Premier melawan Sheffield United. Selain itu, Setan Merah telah memenangkan 10 dari 11 pertandingan terakhir mereka melawan Sheffield United di semua kompetisi.

Selama pertandingan Liga Premier melawan The Blades, Manchester United selalu mencetak gol. Mereka memiliki catatan sempurna dalam skor saat melawan dua tim lain, yakni Swansea City dan Nottingham Forest.

Sheffield United telah kebobolan dua gol atau lebih dalam tujuh pertandingan terakhir mereka di Liga Premier.

Perkiraan Susunan Pemain

Sheffield United (3-5-2): Wes Foderingham; Anel Ahmedhodzic, Auston Trusty, Jack Robinson; Jayden Bogle, Gustavo Hamer, Oliver Norwood, Vinicius Souza, Luke Thomas; Cameron Archer, Oliver McBurnie

Pelatih: Paul Heckingbottom

Manchester United (4-2-3-1): Andre Onana; Diogo Dalot, Harry Maguire, Viktor Lindelof, Sofyan Amrabat; Scott McTominay, Casemiro; Bruno Fenandes, Mason Mount, Marcus Rashford; Rasmus Hojlund

Pelatih: Erik ten Hag
 

Editor : M. Syaiful Amri

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network