Wow! Gadis Bermata Biru Berkulit Coklat asal Jawa Barat Jadi Model Fotografer Prancis

Dhodi
Gadis bermata biru asal Jawa Barat yang dipotret fotografer Prancis. Foto : Instagram @imperfectframe.

DEPOK, iNewsDepok.idMarius Moragues adalah seorang fotografer asal Prancis yang kerap membuat karya fotografi dengan memotret masyarakat dan budaya di Indonesia.

Marius telah memotret berbagai macam hal unik tentang kehidupan masyarakat Indonesia dari berbagai suku dan agama. Karya fotonya yang mengabadikan wajah-wajah masyarakat Indonesia, berhasil memunculkan karya fotografi portrait yang berkarakter.

Salah satu karya fotografi Marius yang menarik perhatian publik adalah karya foto yang menampilkan sosok gadis bermata biru. Model karya foto tersebut bernama Evi, seorang gadis berumur 18 tahun asal Jawa Barat yang memiliki mata berwarna biru cerah.

Mengetahui karya fotonya viral dan menjadi perhatian publik, Marius pun membagikan kisah pertemuannya dengan Evi lewat unggahan video di akun Instagramnya @imperfectframe, pada 27 Januari 2023.

Marius mengatakan bahwa Evi merupakan model favoritnya selama dirinya memotret masyarakat di Pulau Jawa pada tahun 2022.

"Gadis cantik bermata biru ini saya temui tahun lalu saat perjalanan saya ke Jawa dan sejak saat itu menjadi salah satu foto saya yang paling banyak disukai di media sosial,” tulisnya di keterangan unggahan video Instagramnya.

Sosok Evi berpenampilan layaknya orang Indonesia, dengan rambut hitam pendek sebahu dan berkulit sawo matang. Namun yang membedakannya adalah Evi memiliki mata berwarna biru cerah serta alis yang tebal dan tampak menyambung.

Marius pertama kali bertemu Evi pada tahun 2022 di tempat tinggalnya yang sederhana di Jawa Barat. Saat bertemu Evi, Marius mengaku dirinya langsung terpukau dengan ‘kecantikan alami’ yang dimiliki Evi.

Saat pertemuan tersebut, Evi mengenakan kebaya dan karembong berwarna biru, serasi dengan warna matanya. Karembong adalah selendang tradisional yang bisa dipakai di kepala atau sekitar leher dalam masyarakat Sunda.

Usai pemotretan, Marius pun mencetak foto Evi dan dipasang dalam pigura. Dan keesokan harinya Marius kembali ke kediaman Evi untuk memberikan hasil fotonya. Untuk menuju ke kediaman Evi, Marius harus berkendara dengan sepeda motor selama 4 jam dan berangkat pada pagi hari.

"Sangat penting bagi saya untuk bertemu kembali dengan model saya. Saya juga sangat penasaran untuk melihat reaksi Evi. Dia sangat terkejut," tulis Marius di dalam video.

Saat bertemu Evi dan memberikan hasil fotonya, Evi tampak senang dan tersenyum ceria. Dalam foto hasil jepretan Marius tersebut, Evi tampil tanpa menggunakan riasan wajah apapun. Dia tampil dengan ekspresi tersenyum tipis dan kedua tangannya memegang karembong.

Tatapan matanya yang berwarna biru muda terasa teduh namun langsung menarik perhatian orang yang meliihat foto tersebut.

Foto Evi saat ini dijual melalui situs imperfectframe.com milik Marius Maoragues, dalam format cetak dan dibingkai dalam ukuran 45cm x 30cm. Foto tersebut diberi judul ‘Evi’, sesuai nama sang model.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network