BMW X3 M Bakal Jadi Mobil Listrik

muhammad wildan firmasyah
Tampak belakang BMW X3 M. Foto: Instagram getyourwheels

JAKARTA, iNewsDepok.id - BMW sedang mengetes generasi terbaru dari X3. Belum lama ini, dikabarkan juga bahwa X3 M bakal berubah status menjadi mobil listrik di masa depan.

Dikutip dari Motor1.com, Jumat (16/12/2022), BMW berencana untuk menghentikan utilitas mesin 6-silinder segaris milik X3 M. Sebagai penggantinya, motor listrik yang akan menjadi penggeraknya.

Artinya, X3 M versi elektrik nantinya akan menggunakan arsitektur Neue Klasse. Arsitektur tersebut memang dikhususkan untuk mobil listrik.

Namun, mobil listrik tersebut baru akan dipamerkan pada 2026 atau 2027. Sebab, generasi berikutnya dari X3 baru akan meluncur pada 2025.

Untuk iX3 M, diyakini motor listriknya akan menghasilkan tenaga lebih besar dari X3 M. Sebagai gambaran, untuk tipe Competition, X3 M saat ini memiliki tenaga mencapai 503 tk dan torsi 600 Nm.

Namun, meskipun nantinya iX3 M memiliki tenaga yang sangat besar, perlu diketahui bahwa mobil listrik memiliki bobot yang lebih berat karena adanya baterai. Sehingga, power-to-weight ratio yang dihasilkan belum tentu signifikan perbedaannya.

Tak menutup kemungkinan juga BMW Group Indonesia akan memasarkannya jika mobil tersebut sudah diluncurkan. Tahun ini, BMW sudah memasarkan i4 dan iX. Lalu, akan diikuti sedan listrik premium i7 pada 2023.



Editor : Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network