3. Meningkatkan Stamina Tubuh
Durasi balapan di MotoGP bisa berlangsung hingga 40 menit lebih. Selain itu, sering kali balapan berjalan dalam kondisi cuaca yang panas.
Dalam durasi tersebut, pebalap dituntut untuk tetap fokus dan kuat menahan beban saat pengereman atau akselerasi. Untuk itu, berlatih di lintasan motocross adalah cara yang bagus untuk menjaga daya tahan pebalap.
4. Menstimulasi Otak
Saat balapan, seorang pebalap juga harus pintar mengatur strategi. Manfaat tersebut juga bisa didapatkan dari latihan motocross, di mana pebalap harus bisa memilih jalur mana yang terbaik, mengatur buka-tutup gas, dan lainnya.
5. Membentuk Postur Tubuh
Posisi berkendara sangat berpengaruh saat balapan di MotoGP. Sebab, gaya berkendara yang tepat akan mampu mengeluarkan potensi maksimal dari motor yang digunakan.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait