Abdi Dalemnya Banyak Dosen dan Profesor, Pantas Keraton Yogyakarta Masih Hidup

Dhodi
Abdi dalem Keraton Yogyakarta. Foto : Dhodi/Net Depok

YOGYAKARTA, iNewsDepok.id –Keraton Yogyakarta menjadi satu-satunya keraton di Indonesia yang masih berfungsi hingga saat ini, bukan sekadar museum. Salah satu kuncinya adalah keunggulan sumber daya manusianya. Abdi dalemnya saja (pegawai) banyak yang dosen dan profesor.

Keraton Yogyakarta merupakan istana resmi Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat yang berlokasi di Kota Yogyakarta

Jika berkunjung ke Keraton Yogyakarta, akan dijumpai orang orang dengan berpakaian pakaian tradisional Jawa yang sibuk melakukan tugasnya di lingkungan keraton.

Salah satunya menyambut, melayani dan memberikan informasi tentang Keraton Yogyakarta kepada para wisatawan yang berkunjung ke Keraton Yogyakarta. Mereka itu adalah abdi dalem Keraton Yogyakarta.

Para abdi dalem tersebut adalah masyarakat yang dengan suka rela dan telah berjanji untuk setia dan tekun seumur hidupnya untuk mengabdikan diri kepada Keraton Yogyakarta.

Banyak warga Yogyakarta dan sekitarnya yang ingin menjadi abdi dalem keraton. Menjadi abdi dalem keraton bagi mereka memiliki kebanggaan tersendiri. Karena bisa mengabdikan diri ke keluarga Keraton Yogyakarta.

Meski gaji yang diterima para abdi dalem kecil, namun kehidupan dan perekonomian para abdi dalem rata rata dalam kondisi yang baik. Selain itu dari perilaku dalam kehidupan sehari hari juga lebih tenang dan santun.

Salah satu filosofi yang dipegang teguh para abdi dalem adalah ‘Ojo dumeh’, sebuah filosofi kehidupan orang Jawa yang mengajarkan selalu bersikap rendah hati dan tidak sok atau sombong.

Para abdi dalem biasanya memiliki pekerjaan lain di luar keraton. Berbagai profesi disandang para abdi dalem, mulai dari pegawai pemerintahan, guru, dosen, professor sampai para seniman Jogja.

Editor : Mahfud

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network