JAKARTA, iNewsDepok.id - Cara mudah menghilangkan bau mulut setelah konsumsi petai. Banyak hal yang membuat bau mulut yang tidak sedap. Meski begitu, Pete menjadi menu lalapan favorit sebagian orang.
Selain itu, banyak cara untuk menghilangkan bau tak sedap setelah menyantap pete. Cara-cara yang adapun sangat mudah untuk dilakukan.
Cara mudah menghilangkan bau mulut setelah konsumsi petai:
1. Menyikat Gigi
Setelah memakan Pete, sikat gigi kamu dan pastikan menggunakan pasta yang mengandung flour atau menthol.
2. Sikat Lidah
Selain menyikat gigi, sisa-sisa makanan biasanya masih tersisa di lidah. Maka dari itu sangat dianjurkan setelah mengkonsumsi pete, sikat juga lidah kamu untuk menghindari bau tak sedap.
3. Konsumsi Buah Apel dan Pir
Rasa masam pada buah apel dan pir dapat membantu meningkatkan produksi air liur lebih banyak, air liur yang lebih banyak dapat membantu mengembalikan bau alami dari mulut kamu.
4. Meminum Yoghurt
Kandungan yang ada pada yoghurt dapat membantu menyeimbangkan bakteri yang ada pada mulut kamu, maka dari itu seletah memakan pete konsumsilah yoghurt.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait