DEPOK,iNewsDepok.id- Anggota DPRD DKI Jakarta H. Purwanto menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar warga RW 010, Kelurahan Lenteng Agung, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Dirinya mengapresiasi acara yang digelar DKM Masjid Al Ikhlas bersama warga dihadiri ratusan orang.
Dia pun berpesan agar ada nilai keteladanan Nabi yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. “Saya mengapreasi acara peringatan Maulid Nabi disini berlangsung meriah dan dihadiri banyak jemaah. Dari acara ini tentunya kita diharapkan bisa meneladani sikap baik dari Nabi Muhammad SAW,” katanya, Sabtu (19/11/2022).
Hadir dalam acara tersebut, Habib Ibrahim Maula Al Aidit sebagai penceramah. Di hadapan ratusan jemaah, Habib Ibrahim menceritakan mengenai akhlak Nabi dan cinta kepada Rasul.
“Dari Nabi Muhammad SAW, kita belajar mengenai akhlak beliau agar kita bisa cinta pada Rasul,” katanya.
Habib Ibrahim juga mengingatkan agar menghormati orang tua agar mendapat keberkahan. Selain itu juga sebagai mahluk Allah, kita diimbau untuk terus berbuat kebaikan.
“Kita harus hormat pada org tua dan selalu berbuat kebaikan. Yang perlu diingat adalah kematian karena hidup di dunia hanya sementara,” ujarnya.
Ketua DKM Al-Ikhlas, Suryanto mengatakan, kegiatan yang digelar ini merupakan kerja sama warga lingkungan RW 010, Kelurahan Lenteng Agung, Kecamatan Jagakarsa. Dari kegiatan ini diharapkan ada hal positif yang bisa diambil hikmahnya dan dijadikan bekal untuk kehidupan sehari-hari.
“Alhamdulillah acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di lingkungan RW 010 berjalan lancar. Harapannya, kita semua bisa mengambil nilai yang baik dan dapat diimplementasikan sehari-hari,” katanya.
Editor : Rinna Ratna Purnama
Artikel Terkait