Solusi Kerawanan Pangan, Prabowo Minta Konflik Antarnegara Segera Dihentikan

Tanaka GomGom Sitinjak
Menhan RI Prabowo Subianto mengajak seluruh pemimpin Dunia Bersatu menjaga ketahanan pangan. Foto: Kemenhan

BALI, iNewsDepok.id - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengajak seluruh pemimpin dunia bersatu untuk mengatasi krisis global yang tengah terjadi. Hal ini termasuk dengan menyelesaikan masalah pangan,  kelaparan akut sedang melanda berbagai negara yang terkena dampak konflik antarnegara.

"Memecahkan kerawanan pangan, ya, soal bibit, soal teknologi, aoal ini itu. Tetapi, yang lebih penting adalah kesatuan, kekompakan, kemampuan antarelite nasional dan internasional untuk bekerja sama," kata Prabowo dalam sambutan pada acara Global Food Security Forum di Bali, Minggu (13/11/2022).

Prabowo mengatakan jika konflik yang terjadi harus segera diselesaikan atau jika tidak konflik akan memberikan dampak yang lebih buruk. Oleh karena itu, ia mengajak seluruh pemimpin dunia untuk bersatu menyelesaikan konflik yang ada, terutama untuk menghindari krisis pangan.

"Apakah kita ingin menyelesaikan konflik atau tidak? Jika kita tidak menyelesaikan konflik, kita memasuki wilayah yang sangat berbahaya dan zona waktu yang berbahaya," ujar dia.

Editor : M Mahfud

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network