Jangan Buang Kulit Pisang! Ini 3 Manfaatnya

Vania Rachel Pavita
Berikut tiga manfaat kulit pisang yang dilansir dari halodoc, Kamis (10/11/2022). Foto: Freepik

DEPOK, iNewsdepok.id – Pisang mengandung vitamin A, C dan B6 di dalamnya yang berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Namun tidak hanya isinya, ternyata kulit pisang juga bisa dikonsumsi dan mengandung banyak manfaat.

Dihimpun dari berbagai sumber, Kamis (10/11/2022)  berikut 3 manfaat kulit pisang bagi tubuh.

1. Menghilangkan jerawat

Kandungan vitamin B, C, B6, magnesium, zat besi, fosfor, dan kalium dalam kulit pisang efektif untuk menghilangkan jerawat. Kulit pisang juga mengandung antioksidan dan jamur yang bisa menghilangkan minyak berlebih di wajah, sehingga bisa mempercepat proses penyembuhan jerawat. Caranya dengan menggosok-gosokkan kulit pisang pada muka, diamkan selama 30 menit dan bilas dengan air.

2. Memutihkan gigi

Kandungan mangan, magnesium, dan potassium dalam kulit pisang efektif dalam membantu memutihkan lapisan email pada gigi. Caranya dengan menggosok-gosokkan kulit pisang dengan Gerakan melingkar pada gigi, kemudian bersihkan dengan menggosok gigi.

3. Mencegah memar pada kulit

Kandungan mineral dan antioksidan pada kulit pisang dapat membantu proses regenerasi kulit dan mengobati memar pada bagian luar kulit. Caranya, tempelkan kulit pisang pada area kulit yang mengalami memar, diamkan semalaman, dan bilas dengan air pada pagi hari.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network