Yuk Dicoba 5 Makanan Penurun Gula Darah Ini, Bagus untuk Penderita Diabetes

Kartika/Net Depok
Chia seed atau biji chia salah satu makanan penurun kadar gula. Foto: Pixabay/Valeria

 

DEPOK, iNewsDepok.id - Penderita diabetes harus menjaga pola makannya demi mengontrol kadar gula darahnya tetap stabil. Sebagaimana diketahui, penyakit diabetes ditandai dengan meningkatnya kadar gula darah hingga di atas nilai normal.

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi gula darah, yakni berat badan, aktivitas, tingkat stres, dan genetika. Demikian pula pola makan yang banyak mengandung pemanis dan karbohidrat olahan dapat meningkatkan gula darah dalam tubuh.

Bagi penderita diabetes, pola makan dapat mempengaruhi kadar gula darah sehingga perlu mengatur pola makan, dengan konsumsi beberapa sayur-sayuran yang dapat membantu menurunkan kadar gula darah.

Berikut 5 makanan penurun gula darah yang dianjurkan bagi penderita diabetes, seperti dikutip dari Healthline, pada Sabtu (3/9/2022):

  1. Biji chia atau Chia Seed

Konsumsi biji chia dapat membantu mengontrol gula darah. Penelitian telah mengaitkan konsumsi biji chia dengan penurunan kadar gula darah dan peningkatan sensitivitas insulin.

Berdasarkan sebuah penelitian pada 15 orang dewasa sehat menunjukkan peserta yang menerima 1 ons (25 gram) biji chia bersama dengan 2 ons (50 gram) larutan gula mengalami penurunan kadar gula darah sebesar 39%, dibandingkan dengan mereka yang nengonsumsinya.

  1. Labu

Labu salah satu makanan penurun kadar gula. Foto: pumpkinlicious.com

Labu adalah pilihan tepat untuk pengaturan gula darah, faktanya labu digunakan sebagai obat diabetes tradisional di banyak negara seperti Meksiko dan Iran. Labu kaya akan karbohidrat yang disebut polisakarida, yang telah dipelajari potensinya dalam mengatur gula darah.

  1. Brokoli

Salah satu sayuran yang dapat menurunkan gula darah adalah brokoli. Dalam brokoli terdapat sumber glukosinolat yang dapat meningkatkan sesitivitas insulin dan mengurangi kadar gula darah pada orang dengan diabetes tipe 2.

  1. Kimchi

Makanan fermentasi seperti kimchi dikemas dengan senyawa yang meningkatkan kesehatan, termasuk probiotik, mineral, dan antioksidan, dan memakannya telah dikaitkan dengan peningkatan gula darah dan sensitivitas insulin.

  1. Makanan laut

Makanan laut termasuk ikan dan kerang ternyata menawarkan sumber protein, lemak sehat, vitamin, mineral, dan antioksidan yang berharga dalam membantu mengatur kadar gula darah.

Protein sangat penting untuk mengontrol gula darah, karena dapat membantu memperlambat pencernaan dan mencegah lonjakan gula darah setelah makan, serta meningkatkan perasaan kenyang.

Artikel ini tayang di Okezone.com dengan judul “Turunkan Gula Darah, Penderita Diabetes Perlu Coba Konsumsi 5 Makanan Ini.”

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network