get app
inews
Aa Text
Read Next : Ini Penampakan Rp 103,27 Miliar Hasil Kasus TPPU Judi Online Hotel Aruss Semarang

Ditemukan Pria Berpakaian Serba Hitam Tanpa Identitas Gantung Diri di Bojongsari Depok

Sabtu, 21 Mei 2022 | 10:28 WIB
header img
Foto ilustrasi Antara

DEPOK, iNewsDepok.id - Seorang pria paruh baya berpakaian serba hitam dan tanpa identitas ditemukan gantung diri di kebun kosong di daerah Panggulan, Bojongsari, Depok, pada Jumat (20/5/2022).

Kepala Bidang Operasional Damkar Kota Depok Welman Naipospos mengatakan pihaknya mendapatkan laporan adanya mayat gantung diri pada Jumat (20/5/2022) pukul 16.48 WIB.  

"Tim evakuasi tiba di lokasi pukul 18.15 WIB dan proses evakuasi selesai sekitar pukul 20.00 WIB," kata Welman kepada MPI, Sabtu (21/5/22) pagi.

Menurut Welman, evakuasi berjalan lancar. Sebanyak sembilan personel dikerahkan ke lokasi untuk mengevakuasi jasad tersebut.

"Korban mengenakan pakaian serba hitam. Tak ada identitas yang ditemukan di jasad korban," ucapnya.

Sementara Kanit Reskrim Polsek Bojongsari Iptu Bowo mengatakan, saat ditemukan korban mengenakan kaos dan celana hitam. Sementara wajah korban sudah tidak dapat dikenali karena sudah membusuk.

"Sudah kami periksa badan korban tapi tidak ditemukan identitas korban, hanya diketahui korban berjenis kelamin laki-laki. Ciri-ciri korban juga sudah sulit dikenali. Kondisi korban sudah membusuk, diperkirakan korban sudah meninggal dunia lebih dari 4 hari," ujar Bowo.

Selanjutnya, untuk keperluan penyelidikan jasad korban dibawa ke kamar mayat RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut