Tak Lagi Numpang, SMAN 15 Akan Punya Gedung Tak Jauh dari Situ Pedongkelan Cimanggis

DEPOK, iNews Depok. id - SMAN 15 Depok tak lagi numpang di sekolah lain. Kini mereka akan memiliki gedung sendiri yang akan dibangun di Cimanggis, tepatnya di sekitar Situ Pedongkelan.
Keberadaan gedung SMAN 15 yang akan dibangun, sekaligus juga akan ada perbaikan infrastruktur di sekitarnya yang dibiayai Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah, dalam kunjungannya ke Situ Pedongkelan, Jumat (14/3/2025), menegaskan bahwa pembangunan ini menjadi langkah strategis untuk mengatasi berbagai persoalan yang selama ini terjadi di kawasan tersebut.
Salah satu fokus utama adalah pencemaran situ serta minimnya akses masuk yang hanya bisa dilalui gang sempit.
“Kita Depok, punya situ yang sebenarnya sangat luas. Tapi terlihat pencemarannya sangat luar biasa. Di pinggir situ, itu ada kandang sapi, kita minta pak Lurah, Pak Camat, harus benahi. Coba habis lebaran, saya cek, sudah beres. Kita juga harus segera menghentikan pencemaran dan melakukan gerakan pembersihan situ,” kata Chandra.
Chandra juga mengungkapkan bahwa Pemprov Jawa Barat telah menyiapkan anggaran untuk membangun akses jalan menuju situ. Selain itu, Dinas PUPR dan Dinas Pendidikan Kota Depok diminta segera menyusun Detail Engineering Design (DED) agar proposal pembangunan bisa diajukan ke Pemprov.
“Kalau semua berjalan lancar, akhir tahun ini lahan sekolah sudah tersedia. Informasi dari Pemprov, anggaran pembangunan SMAN 15 Depok sudah disiapkan untuk tahun ini,” tambahnya.
Wakil Ketua DPRD Kota Depok dari Fraksi Gerindra, Yeti Wulandari, yang turut mendampingi Chandra dalam tinjauan tersebut, menegaskan bahwa pembebasan lahan di Situ Pedongkelan akan membawa banyak manfaat.
Selain mengatasi pencemaran dan mempercantik kawasan situ, langkah ini juga akan menyelesaikan masalah banjir yang telah berlangsung lebih dari 20 tahun di wilayah Bukit Cengkeh dan sekitarnya.
“Selain sebagai resapan air, situ ini bisa menjadi destinasi wisata yang meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Dengan adanya akses masuk yang layak, kawasan ini akan lebih berkembang,” kata Yeti.
Menurut Yeti, Kecamatan Cimanggis saat ini hanya memiliki satu SMA negeri, sementara di Kelurahan Tugu dan Pasir Gunung Selatan (PGS) belum ada sama sekali. Keberadaan SMAN 15 di kawasan ini akan menjadi solusi bagi kebutuhan pendidikan warga sekitar.
"Provinsi, KCD sudah berdiskusi, dengan saya dan pak lurah bahwa ada anggaran di tahun 2025 ini untuk anggaran pembangunan SMAN 15 yang selama ini di Sukmajaya masih menumpang. Nah akan dibangun di sini."
“Provinsi melalui KCD (Kantor Cabang Dinas) sudah berdiskusi dengan kami. Tahun ini anggaran pembangunan SMAN 15 sudah dialokasikan. Sekolah yang selama ini masih menumpang di Beji, akan dibangunan di sini,” pungkasnya.
Editor : M Mahfud