17 Tahun Gerindra, Nuroji Kenang Pejuang Partai dan Tegaskan Visi Perubahan

DEPOK, iNews Depok. id - Partai Gerindra merayakan hari jadinya yang ke-17 dengan semangat perubahan dan kemenangan di Pilkada 2024. Perayaan ini menjadi momentum bagi Gerindra Depok untuk semakin mengokohkan posisinya, terutama setelah mengusung Supian Suri (SS) sebagai Wali Kota terpilih.
Dewan Pembina DPC Partai Gerindra Depok, Nuroji, menegaskan bahwa usia 17 tahun merupakan fase manis bagi Gerindra. Ia optimis partainya mampu membawa perubahan signifikan bagi Kota Depok.
"Harapan masyarakat terhadap Gerindra sangat besar. Kita punya wali kota yang wajib melakukan perubahan di segala bidang. Banyak hal yang perlu diperbaiki, mulai dari sosial, pembangunan, infrastruktur, hingga menegakkan toleransi dan menghapus diskriminasi yang merugikan masyarakat," ujarnya di acara perayaan HUT Ke-17 Gerindra di Sawangan, Depok, Minggu (9/2/2025).
Selain merayakan perjalanan panjang Gerindra, acara ini juga menjadi ajang penghormatan bagi para kader yang telah berjuang sejak awal. Nuroji mengenang salah satu kadernya, RT Saman, yang rela berkorban demi partai hingga menghembuskan napas terakhir dalam perjalanan menuju rapat DPC.
"Perjuangan seperti ini tidak boleh dilupakan. Mereka adalah pejuang Gerindra, pejuang bangsa," katanya penuh haru.
Momentum HUT Gerindra ini juga ditandai dengan penyerahan Kartu Tanda Anggota (KTA) Gerindra kepada Supian Suri. Menurut Nuroji, keputusan SS menjadi kader Gerindra merupakan bagian dari komitmen politik dalam Pilkada.
"Pak Prabowo selalu meminta agar kader Gerindra yang maju. Namun, karena kader lama belum siap, kita rekrut kader baru yang potensial, yaitu Pak Supian Suri," jelasnya.
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Depok, Pradi Supriatna, menambahkan bahwa bergabungnya SS ke Gerindra menjadi sinyal positif bagi masa depan partai di Depok.
"Kami bersyukur. Ini artinya Gerindra semakin diterima masyarakat. Pak SS sebagai pengambil kebijakan tentu harus menjaga amanah dan mewujudkan cita-cita masyarakat Depok," tegasnya.
Gerindra menaruh harapan besar agar Supian Suri tidak sekadar memiliki KTA, tetapi benar-benar menjadi kader yang bekerja untuk partai dan masyarakat. "Pesan dari pimpinan kami, Pak Prabowo, jelas: jauhi hal-hal yang merugikan masyarakat dan diri sendiri, serta jaga amanah," pungkas Pradi.
Dengan semangat ulang tahun ke-17 dan bergabungnya Wali Kota Depok ke dalam barisan Gerindra, partai berlambang kepala garuda ini semakin mantap menghadapi tantangan ke depan demi perubahan nyata di Kota Depok.
Editor : M Mahfud