Pihak sekolah sendiri telah menyerahkan siswanya untuk melaksanakan PKL melalui Balai Pelatihan Pertanian (BPP) Kusan Hulu, pada Sabtu (27/07/2024). SMK-PP Negeri Banjarbaru sendiri diwakili oleh Wakil kepala sekolah bidang hubungan Masyarakat dan Kerjasama, Edy Irpani didampingi guru, menyerahkan siswanya ke Kepala BPP Kusan Hulu.
Menanggapi hal ini Wakil kepala sekolah bidang hubungan Masyarakat dan Kerjasama, Edy Irpani, mewakili Kepala SMK-PP Negeri Banjarbaru mengatakan jika keberadaan siswa ini merupakan bagian dari kebijakan Kementerian Pertanian untuk membantu pekerjaan petani lebih maksimal lagi.
“Para siswa ini nantinya akan membantu petani untuk melakukan penanaman, pengolahan lahan dan pompanisasi selama tiga bulan di sini. Jadi, silakan mereka ini diberdayakan” tutur Edi.
Kepala BPP Kusan Hulu, Hardianto, mengatakan jika kedatangan siswa SMK PP Negeri Banjarbaru ini merupakan kali pertama.
“Semoga ini menjadi pembuka jalan, karena kami selalu siap bekerjasama dengan pihak manapun,” tuturnya
Hadir di momen ini, Camat Kusan Hulu, Haji Abdul Jabar juga turut datang ke BPP untuk menyambut rombongan. Bagi beliau, keberadaan siswa ini diharapkan memiliki dampak positif bagi masyarakat, khususnya di mana mereka nanti akan ditempatkan.
Editor : M Mahfud