get app
inews
Aa Read Next : PBNU Lantik Pengurus NU Depok 2024-2029: Diminta Jaga Agama, Negara, dan Umat

Heboh! Penemuan Ular King Koros di Depok Bikin Panik Warga, Damkar Turun Tangan!

Senin, 22 Juli 2024 | 07:45 WIB
header img
Warga di Gang Mushola Al-Muhsinin, Cilodong, Kota Depok, dihebohkan dengan kemunculan seekor ular King Koros berukuran besar. (Foto: iNews Depok/Damkar Depok)

DEPOK, iNews Depok. id - Kepanikan melanda warga Gang Mushola Al-Muhsinin, Cilodong, Kota Depok, pada Minggu (21/7/2024) malam saat seekor ular King Koros berukuran besar terlihat di pemukiman mereka. Ular ini sontak membuat warga ketakutan dan langsung melapor ke Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Depok.

Mendapat laporan tersebut, 4 orang petugas Damkar Depok dengan sigap meluncur ke lokasi kejadian. Dilengkapi dengan peralatan APD dan tongkat khusus, petugas dengan hati-hati mengevakuasi ular tersebut.

"Ularnya pertama kali dilihat oleh warga sekitar pukul 20.26 WIB. Tim kami tiba di lokasi 10 menit kemudian dan langsung melakukan proses evakuasi," kata Kabid Operasional Kebakaran dan Penyelamatan Dinas Damkar Kota Depok, Bambang, Senin (22/7/2024).

Bambang menjelaskan, proses evakuasi ular tersebut memakan waktu sekitar 15 menit. Ular berhasil diamankan dengan aman tanpa membahayakan warga sekitar.

"Ularnya langsung diamankan, dimasukan ke dalam karung," tambah Bambang.

Bambang mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap keberadaan hewan liar di sekitar pemukiman. "Jika menemukan hewan liar, jangan panik dan segera hubungi Damkar Depok," pesannya.

 

 

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut