CIMANGGIS DEPOK, iNews Depok.id – Personel Koramil 06/Cimanggis akan mengubah lahan tidur di Rusunawa Kota Depok, yang terletak di RW 5, Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Tapos, jadi lahan pertanian perkotaan atau urban farming.
Danramil 06/Cimanggis, Mayor Inf PHBR Panjaitan menjelaskan, langkah ini dinilai penting dalam menjaga ketahanan pangan di wilayahnya, khusunya di Kelurahan Cilangkap. Nanti, hasilnya dapat dimanfaatkan oleh warga sekitar.
“Lingkup Rusunawa ini sangat cocok untuk menjalankan program tersebut, memiliki lahan kosong yang luas,” katanya.
Mayor Panjaitan, sapaan akrab PHBR Panjaitan mengatakan, program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat, khusunya yang tinggal di Rusunawa dari hasil yang di dapat dari Urban Farming.
“Nantinya, program itu akan di jalankan oleh warga tersebut dan hasilnya bisa digunakan olehnya,” ucapnya.
Menurut ia, program Urban Farming yang sudah rencanakan, pertama adalah untuk pertanian, seperti Palawija, dan sayur-sayuran yang dibutuhkan oleh masyarakat.
“Kebutuhan dapur, seperti cabai, tomat, sayur-sayuran. Kedua, nanti mungkin tanaman-tanaman obat-obatan, kemudian tanaman hias yang sangat-sangat dibutuhkan, seperti itu,” tuturnya.
Selain itu, lanjut Mayor Panjaitan, ada juga seperti peternakan, yaitu ikan, ayam, bebek, yang bisa dikonsumsi oleh masyarakat.
“Progres sejauh ini kita baru dalam peninjauan dulu, kemudian kita menyusun rencana, master plannya seperti apa? nanti kami buat dulu, supaya kami bisa tata apa yang duluan kita kerjakan dulu,” ujarnya.
Mayor Panjaitan menargetkan, program ini akan secepatnya bisa dilaksanakan, untuk menangani masyarakat yang mengalami kesulitam. Terutama, saat lebaran bisa digunakan secara masksimal.
“Harus kita mulai secepatnya, bulan ini agar nanti saat lebaran sudah masksimal, karena bahan pokok naik,” katanya.
Dalam hal ini, Mayor Panjaitan berharap dari program ini, bisa mengangkat kesejahterannya warga setempat. Terutama yang ada di Rusunawa, selain itu mengangkat perekonomiannya.
“Kemudian, harapan saya tempat ini bisa menjadi tempat yang ciamik, agar masyarakat bisa refreshing disini, tidak perlu jauh keluar kota,” pungkasnya.
Sementara itu, Kepala UPT Rusunawa, Raden Iwan Hendrawan mengapresi langkah Koramil 06/Cimanggis untuk menjalankan program Urban Farming di kawasan Rusunawa Kota Depok.
“Alhamdulilah, kami sangat mendukung dan mempersilakan lahan yang berada di Rusunawa untuk dijadikan Urban Farming oleh Koramil 06/Cimanggis,” katanya.
Raden Iwan Hendrawan berharap, program yang akan di jalankan ini, bisa memberikan dampak postif untuk warga yang tinggal di Rusunawa. Terlebih, masyarakat Cilangkap dalam menjaga ketahanan pangan.
“Semoga ini, bisa membantu masyarakat yang tinggal di wilayah Cilangkap dalam menjaga ketahanan pangan,” tutupnya.
Editor : Mahfud