get app
inews
Aa Text
Read Next : Viral Pesta Ultah Mewah Anak Mantan Kades di Sumsel, Hadiahnya Mobil Sport

Viral Hiu Tutul Bermunculan di Ancol dan Kepulauan Seribu, Pengunjung Diimbau Waspada

Minggu, 04 Juni 2023 | 14:17 WIB
header img
Viral hiu tutul bermunculan di teluk Jakarta, pengunjung diimbau waspada. Foto: TikTok

JAKARTA, iNewsDepok.id - Video hiu tutul yang sedang berkeliaran di kawasan wisata Ancol, Kepulaun Seribu hingga perairan Teluk Jakarta viral di media sosial, Minggu (4/6/2023) pagi. Video viral tersebut awalnya diunggah oleh seorang warga yang sedang bermain jetski di sekitar perairan dekat Pantai Mutiara, Jakarta Utara.

Pemain jetski tersebut merekam kemunculan beberapa hiu tutul. Tidak hanya satu, perekam video menyebutkan bahwa ada beberapa hiu tutul yang muncul.

Dia juga memperingatkan netizen lainnya untuk tidak beraktivitas di lokasi tersebut karena adanya kemunculan hiu tutul.

"Bagi yang sering berenang dan mancing di PLTU atau Kepulauan Seribu Jakarta Utara, mohon waspada sejenak, banyak hiu muncul ke tepian hari ini," tulis sang pengunggah

Dalam video tersebut, terlihat sirip hiu berbentuk segitiga dan bertutul putih.

"Ini ada satu ekor, dua ekor, tiga, ini lima ekor lagi. Ada delapan ya," ujar orang yang merekam video tersebut dikutip pada Minggu (4/6/2023).

Diketahui bahwa video tersebut direkam oleh para pemain jetski yang berasal dari Pantai Mutiara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, yang sedang menuju perairan Kepulauan Seribu.

Tak hanya pemain jetski, warga yang sedang wisata ke Ancol pun merekam kedatangan hiu tutul.

"Ada hiu, hiu," tutur seorang anak kecil yang sedang libhran di Ancol.

"Viral penampakan ikan hiu paus di daerah wisata Ancol dan Muara Baru Jakarta," ujar ibu sang anak.

Ketika dikonfirmasi kepada beberapa petugas penjagaan di Subdit Patroli Ditpolairud Polda Metro Jaya, mereka mengonfirmasi bahwa belakangan ini memang banyak ditemukan hiu tutul di perairan Teluk Jakarta.

"Iya benar memang saat patroli kami juga sering melihat ada banyak hiu tutul," ujar salah satu petugas yang tidak ingin disebutkan identitasnya, pada Minggu (4/6/2023) siang.

Meskipun demikian, dia menjelaskan bahwa jenis hiu tutul umumnya tidak berbahaya bagi manusia karena mereka memakan plankton.

Editor : Hikmatul Uyun

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut