DEPOK, iNewsDepok.id - Google mengumumkan mereka sudah membuka akses untuk kemampuan AI generatif terbarunya dalam Google Search, Kamis (25/5/2023) dalam blognya setelah menyinggungnya dalam acara Google I/O 2023 sekitar dua minggu lalu.
Perusahaan itu membuka akses ke Search Labs, program baru yang memperbolehkan orang mendaftar untuk ikut eksperimen, termasuk Search Generative Experience (SGE), dan mengujinya sebelum dirilis ke publik.
Jika sudah mendaftar, pendaftar akan diberitahu melalui email kapan bisa memulai pengujian SGE dan lainnya. Jika belum dan ingin mendaftar, pengguna bisa menekan ikon Labs di versi terbaru aplikasi Google (Android dan iOS) atau di aplikasi Chrome lewat komputer.
Dikutip dari Endgadget, Google SGE adalah penggabungan antara AI generatif dengan kolom pencarian. Jika di Bing mempunyai bilah chatbot yang terpisah dari pencarian, penelusuran bertenaga AI ini akan menggunakan kolom masukan yang sama dengan kolom pencarian di Search.
Editor : Mahfud