get app
inews
Aa Text
Read Next : Accurate Indonesia Dukung Kemajuan Sinergi Digital dan AI untuk Bisnis yang Kompetitif

Gantikan Cortana, Microsoft Umumkan Windows Copilot untuk Windows 11

Rabu, 24 Mei 2023 | 16:00 WIB
header img
Windows Copilot, asisten berbasis AI yang akan diluncurkan ke Windows 11. Microsoft akan mulai menguji fitur tersebut secara publik pada Juni nanti. Foto: Microsoft

JAKARTA, iNewsDepok.id - Microsoft akhirnya menambahkan asisten berbasis AI "Copilot" ke Windows 11. Sebelumnya, Windows telah meluncurkan Copilot di aplikasi Edge dan Office seperti Word, Excel, dan PowerPoint. Copilot diprediksi akan menggantikan peran Cortana sebagai "asisten pribadi" pengguna Windows.

Windows Copilot akan diintegrasikan langsung ke Windows 11 dan tersedia untuk digunakan dari taskbar di semua aplikasi dan program yang ada di Windows.

Dikutip dari The Verge pada Rabu (24/5/2023), petinggi Microsoft Panos Panay menjelaskan, ketika dibuka, tampilan sidebar Windows Copilot akan tetap terbuka di seluruh aplikasi dan program pengguna. Ia menganggap Copilot dapat bertindak menjadi asisten pribadi pengguna Windows.

"Ini (Copilot) membuat setiap pengguna menjadi power user, membantu Anda mengambil tindakan, menyesuaikan pengaturan Anda, dan terhubung dengan lancar di seluruh aplikasi favorit Anda," sebut Panay.

Copilot bisa meringkas konten yang pengguna lihat di aplikasi, menulis ulang, atau bahkan menjelaskannya. Fitur ini terlihat sangat mirip dengan kotak dialog yang ada di Bing Chat, sehingga pengguna dapat bertanya selayaknya mencari di mesin pencari seperti Bing atau Google. Copilot dapat melakukan perintah dari yang sederhana hingga kompleks. 

Tombol Copilot akan muncul di tengah-tengah taskbar, sehingga tidak menggantikan search bar yang sudah ada. Menurut Microsoft, Windows Copilot adalah "asisten pribadi" bagi penggunanya, terdengar seperti Cortana yang dulunya juga mempunyai fungsi yang mirip tetapi terbatas dan tidak selengkap Copilot.

Microsoft akan mulai menguji Windows Copilot secara publik pada Juni mendatang, sebelum meluncurkannya lebih luas ke seluruh pengguna Windows 11.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut