get app
inews
Aa Text
Read Next : Penampakan Macet di Tanah Baru Depok, Imbas Adanya Pekerjaan Pemasangan Sheet Pile

Polisi Pontang-panting, Pohon Tumbang Sebabkan Macet di Jalan Juanda Depok Pagi Ini

Senin, 22 Mei 2023 | 09:32 WIB
header img
Pohon Tumbang yang menyebabkan kemacetan di Jalan Juanda, Depok. Foto: Istimewa

DEPOK, iNewsDepok.id - Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di daerah Depok sejak kemarin menyabebkan sejumlah pohon tumbang dan genangan air. Terpantau, terdapat pohon tumbang yang terjadi di Jalan Juanda yang menyebabkan kemacetan yang cukup panjang Senin (22/05/2023). 

Menurut penggendara motor yang melintas di Jalan Juanda Depok, pohon tumbang terjadi sejak pukul 06.00 pagi tadi, banyaknya pengendara yang memutar arah melewati jalan raya Jakarta - Bogor.

"Macet banget sempet engga gerak, udah di jam sibuk soalnya, ternyata ada pohon tumbang." ujar salah satu pengendara motor, Sarah.

Namun respon dari petugas penanganan pohon tumbang Satlantas Polres Depok terbilang cukup cepat sehingga kemacetan panjang ini tidak terlalu memakan waktu yang lama. Petugas langsung melakukan pemotongan dan membereskan pohon tumbang tersebut. 

Menurut salah satu pengguna jalan Juanda ini berpendapat bahwa seharusnya lebih diperhatikan lagi untuk penanganan pohon tumbang atau peremajaan pada pohon untuk antisipasi pohon tumbang karena banyaknya pohon besar di sepanjang jalan Juanda, Depok. 

 

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut