get app
inews
Aa Text
Read Next : Seorang Pria yang Hendak Meloncat dari Atas Jalur Kereta Cepat Jakarta-Bandung Berhasil Dievakusi

Beton Tiang Kereta Cepat Jatuh Timpa Ekskavator, Beruntung Tidak Ada Korban Jiwa

Rabu, 08 Desember 2021 | 22:46 WIB
header img
Dua alat berat ekskavator tertimpa beton tiang kereta cepat yang sedang dihancurkan. Foto: twitter @AlBurhanCenter

Jakarta, iNews. Id –  Video di akun instagram @eko_jhones dan twitter @AlBurhanCenter memperlihatkan kecerobohan dalam pembongkaran pilar proyek kereta cepat Jakarta-Bandung di Karawang, Jawa Barat.

Video itu pun menjadi viral di media sosial.  Dalam video berdurasi 30 detik itu tampak dua alat berat ekskavator tertimpa beton tiang kereta cepat yang sedang dihancurkan.

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mengakui telah terjadi kelalaian dalam pengerjaan ulang (rework) pembongkaran pilar (pier) di Teluk Jambe, Karawang, sehingga pilar jatuh menimpa eskavator yang sedang digunakan.

Kejadian berlangsung saat konstruksi pembongkaran pilar atau pier untuk Kereta Cepat Jakarta - Bandung yang dikerjakan kontraktor tanpa standar operasi konstruksi yang benar. Sehingga menimpa ekskavator. Kejadian itu terjadi di DK 46, Teluk Jambe, Kabupaten Karawang, (5/12/2021) lalu.

"Betul adanya bahwa saat dilakukan pekerjaan rework pembongkaran pier, kontraktor lalai dalam melaksanakan SOP, sehingga pier menimpa ekskavator yang digunakan," ungkap Direktur Utama KCIC Dwiyana Slamet Riyadi dalam keterangan resmi, Rabu (8/12/2021).

Beruntung semua pekerja berhasil menyelamatkan diri. "Kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa. Operator yang menjalankan eskavator berhasil menyelamatkan diri sesaat sebelum reruntuhan menimpa," terang Dwiyana.

Dwiyana mengatakan pihaknya langsung memanggil kontraktor dan memberikan teguran agar semua pekerjaan dilakukan sesuai dengan SOP yang sudah ditetapkan oleh tim engineering.

"KCIC tidak mentolerir ada kesalahan konstruksi yang melebihi dari toleransi yang dipersyaratkan," ujar Dwiyana.

Ia mengatakan, SOP engineering terkait dengan pembongkaran pier untuk rework sudah ditetapkan termasuk aspek keselamatan konstruksinya.

Namun berdasarkan hasil investigasi yang dilakukan KCIC didapatkan bahwa kontraktor melanggar SOP tersebut.

Ia mengatakan pihaknya akan melakukan investigasi mendalam terkait hal ini.

Editor : Ikawati

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut