Tata Cara Salat Khusuf Dilaksanakan Saat Ada Fenomena Gerhana Bulan

DEPOK, iNewsDepok.id - Fenomena alam gerhana bulan atau khusuful qamar terjadi pada hari ini Selasa, 8 November 2022. Umat Islam diimbau melaksanakan salat khusuf bersamaan dengan berlangsungnya fenomena gerhana bulan total (GBT).
Salat khusuf adalah salat gerhana, yakni salat sunah yang dikerjakan saat terjadi gerhana bulan.
Kementerian Agama (Kemenag) menjelaskan, berdasarkan data astronomis, gerhana bulan total (GBT) kali ini akan terjadi di seluruh wilayah Indonesia. Peristiwa ini akan terjadi pada pukul 17.17 WIB/18.17 WITA/19.17 WIT, dan berakhir pukul 19.49 WIB/20.49 WITA/ 21.49 WIT.
"Insya Allah pada 8 November 2022 akan terjadi gerhana bulan total di seluruh wilayah Indonesia," ungkap Dirjen Bimas Islam Kemenag Kamaruddin Amin di Jakarta, seperti dilansir dari Kemenag.go.id, pada Selasa (8/10/2022).
Berikut tata cara salatgerhana bulan total adalah sebagai berikut:
Setelah itu imam menyampaikan khotbah kepada para jamaah yang berisi anjuran untuk berdzikir, berdoa, beristighfar, bersedekah.
Demikianlah tata cara salat gerhana bulan. Semoga bermanfaat. Wallahu a'lam bisshawab.
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani